Lukaku Dinilai Tak Hormati MU

Pada bursa transfer lalu, MU memutuskan melepas Lukaku dan Sanchez ke Inter Milan tanpa mendatangkan penggantinya. Hal ini mengejutkan banyak pihak.

oleh Jonathan Pandapotan Purba diperbarui 24 Sep 2019, 05:30 WIB
Diterbitkan 24 Sep 2019, 05:30 WIB
Milan Vs Inter
Mantan striker Manchester United (MU) yang kini membela Inter Milan, Romelu Lukaku (AFP/Marco Bertorello)

Liputan6.com, Manchester - Legenda Manchester United (MU), Paul Parker, menilai Ole Gunnar Solskjaer telah mengambil keputusan tepat dengan melepas Alexis Sanchez dan Romelu Lukaku. Nama terakhir dinilai tak menghormati Setan Merah.

Pada bursa transfer lalu, MU memutuskan melepas Lukaku dan Sanchez ke Inter Milan, tanpa mendatangkan penggantinya. Hal ini mengejutkan banyak pihak.

Namun begitu, Parker percaya bahwa apa yang dilakukan Solskjaer sejauh ini sudah tepat.

“Masalahnya adalah ketika Anda memiliki rencana jangka panjang, Anda hanya bisa pergi sejauh yang manajemen MU izinkan, sehingga Anda juga harus bekerja dengan pemikiran jangka pendek," kata Parker di Soccerway.

"Solskjaer ingin Lukaku pergi, dan dia ingin mencari penggantinya, tetapi seperti yang kita tahu, dia tidak diizinkan MU untuk melakukannya." 

 

 

Pilihan Jangka Panjang

Manchester United Tekuk Astana di Liga Europa
Manajer Manchester United Ole Gunnar Solskjaer (AP Photo/Dave Thompson)

Parker percaya bahwa keputusan Solskjaer diambil demi ruang ganti yang kondusif.

"Soal Sanchez pergi, jika Solskjaer menjaganya dan tidak menggunakannya, atau Sanchez cedera, Solskjaer akan dibantai karena tidak mendepaknya. Saya pikir dalam jangka panjang itu keputusan benar."

"Dengan Sanchez, mereka dapat menyingkirkan sebagian dari gajinya dan jelas ada masalah dengan Lukaku, masalah sikap dan cara dia bertindak sendiri tidak membantu, dia tidak menghargai jersey ini. Menurut saya, Solskjaer mengambil keputusan ini untuk kepentingan ruang ganti," Parker menambahkan.

Posisi 8

MU sendiri kini berada di posisi delapan klasemen Liga Inggris. Setan Merah baru meraih delapan poin dari enam laga.

Saksikan video pilihan di bawah ini:

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya