Jakarta - Duo tunggal putri Indonesia, Ruselli Hartawan dan Fitriani, langsung mengepak kopor menyusul hasil putaran pertama Indonesia Masters 2020 di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (15/1/2020).
Ruselli kalah dari unggulan ketujuh Indonesia Masters 2020 asal Kanada, Michelle Li, dengan skor 14-21 dan 15-21. Sementara, Fitriani menelan kekalahan cukup telak dari wakil Tiongkok, Han Yue.
Baca Juga
Australia Memamerkan Kondisi Rumput Sydney Football Stadium Menjelang Pertandingan Melawan Timnas Indonesia: Sangat Mulus
Exco PSSI: Naturalisasi Jairo Riedewald untuk Timnas Indonesia Lebih Sulit Dibandingkan Maarten Paes Karena Ada Kendala
Ratu Tisha Ajak Masyarakat untuk Dukung Timnas Indonesia di Bawah Pimpinan Patrick Kluivert
Pada gim pertama, Fitriani hanya meraih enam angka. Pada gim kedua, ia mampu memberikan perlawanan, tapi akhirnya menyerah dengan skor 17-21.
Advertisement
Ini menjadi kekalahan kedua Fitriani melawan Han Yue yang berperingkat ke-22 dunia itu.
Dengan demikian, Indonesia tinggal memiliki satu wakil tunggal putri, yakni Gregoria Mariska Tunjung, yang akan berhadapan dengan unggulan kedua, Akane Yamaguchi.
Pada Indonesia Masters 2020, Indonesia sudah meloloskan empat wakil ke putaran selanjutnya, yakni tunggal putra Shesar Hiren Rhustavito, ganda putri Ni Ketut mahadewi Istarani/Tania Oktaviani Kusumah, serta ganda campuran Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu dan Alfian Eko Prasetya/Annisa Saufika.
Â
Disadur dari: Bola.com (Penulis: Wiwig Prayugi/Editor: Yus Mei Sawitri, published 15/1/2020)