Liputan6.com, Jakarta - Garuda Select sudah meninggalkan Italia. Bagus Kahfi dan kawan-kawan selanjutnya menjalani sejumlah uji coba di Inggris.Â
Seperti diketahui, di Italia, Januari lalu, anak asuh Dennis Wise ini sempat menggelar empat pertandingan uji coba. Garuda Select mencetak dua kemenangan dan dua kali kalah.
Namun, di laga terakhir, Garuda Select berhasil mengalahkan Como U-17 lewat gol tunggal Alfriyanto Nico Saputro. Kemenangan inilah yang akan jadi modal mereka berlaga di Inggris.
Advertisement
Sebab, rencananya, di Negeri Pangeran Charles ini, Garuda Select juga akan menggelar empat laga uji coba. Dimulai lawan Queens Park Ranger (QPR) U-18 di laga pertama.
Berikut jadwal Garuda Select vs QPR U-18 yang rencananya akan disiarkan di TVRI dan Mola TV:
Saksikan Video Menarik Berikut Ini:
Link Live Streaming
Untuk link live streaming Garuda Select vs QPR U-18, silajkan klik tautan berikut ini...
Advertisement
Jadwal Pertandingan
Selasa, 4 Februari 2020
20.00 WIB: QPR U-18 vs Garuda Select
Live: TVRI/Mola TV
Jadwal Berikutnya
Rabu, 12 Februari 2020
Garuda Select vs Sheffield UnitedÂ
Selasa, 18Â Februari 2020
Garuda Select vs HuddersfieldÂ
Selasa, 25Â Februari 2020
Garuda Select vs Preston North End
Advertisement
Hasil Uji Coba
Rabu, 8 Januari 2020
Torino U-17 0-3 Garuda Select
Gol: Bagus Kahfi, David Maulana, M Rafli
Kamis, 16 Januari 2020
Garuda Select 1-2 Juventus U-17
Gol: Bagus Kahfi
22 Januari 2020
Inter Milan U-17 3-2 Garuda Select
Gol: Bagus Kahfi (2)
27 Januari 2020
Garuda Select 1-0 Como U-17
Gol: Alfriyanto Nico Saputro