Arsenal Berupaya Keras Pertahankan Pierre-Emerick Aubameyang

Arsenal akan berupaya keras agar Pierre-Emerick Aubameyang tetap bertahan. Saat ini, durasi kerja Aubameyang di Arsenal berakhir pada 30 Juni 2021.

oleh Rizki Hidayat diperbarui 25 Feb 2020, 08:10 WIB
Diterbitkan 25 Feb 2020, 08:10 WIB
Arsenal Tekuk Everton 3-2
Pemain Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Everton pada pertandingan Liga Inggris di Emirates Stadium, London, Minggu (23/2/2020). Arsenal menang 3-2. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Jakarta Kontrak Pierre-Emerick Aubameyang bersama Arsenal akan berakhir musim panas 2021. Terkait dengan itu, The Gunners akan berupaya mempertahankan Aubameyang agar tak pindah ke klub lain.

Pemain berusia 30 tahun tersebut kerap dikabarkan ingin angkat kaki dari Arsenal. Sulit bersaing meraih trofi juara dan finis di zona Liga Champions, membuat Pierre-Emerick Aubameyang masih enggan memperpanjang kontraknya bersama Tim Gudang Peluru.

Barcelona dikabarkan tertarik untuk mendapatkan jasa si pemain pada bursa transer musim panas tahun ini. El Barca butuh penyerang seperti Aubameyang untuk menjadi suksesor Luis Suarez di lini serang.

Arsenal pun tak ingin kehilangan satu di antara aset berharganya dalam membobol gawang lawan. Apalagi, Aubameyang terus memperlihatkan ketajamannya pada musim ini.

Penyerang Timnas Gabon itu mendulang 19 gol dan satu assist dari 30 pertandingan yang sudah dijalani bersama Arsenal. Teranyar, Pierre-Emerick Aubameyang mencetak dua gol sekaligus membantu The Gunners menang 3-2 atas Everton pada laga pekan ke-27 Premier League, Minggu (2/2/2020).

 

Simak Video Menarik Berikut Ini

Berusaha untuk Pertahankan Aubameyang

Arsenal Tekuk Everton 3-2
Pemain Arsenal Pierre-Emerick Aubameyang (kiri) mencetak gol ke gawang Everton pada pertandingan Liga Inggris di Emirates Stadium, London, Minggu (23/2/2020). Arsenal menang 3-2. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)

Manajer Arsenal, Mikel Arteta, mengakui peran Pierre-Emerick Aubameyang sangat penting untuk timnya. Oleh karena itu, Tim Gudang Peluru akan berupaya membuat Aubameyang tetap bertahan di Stadion Emirates.

Ikhtiar yang akan dilakukan Arsenal untuk bisa mewujudkan hal tersebut adalah finis di posisi empat besar, dan meraih tiket berlaga di Liga Champions. Saat ini, The Gunners berada di urutan kesembilan dengan nilai 37, tertinggal tujuh poin dari Chelsea di posisi keempat.

"Semoga (Aubameyang tetap bertahan), dan bukan hanya dengan meraih kemenangan, tetapi apa yang kami coba lakukan untuk memastikan dia menikmatinya setiap kali berada di lapangan," ujar Arteta.

"Untuk merasa jika dia adalah bagian dari apa kami sedang coba untuk bangun di sini. Saya menilai dia ada dalam pola pikir saat ini," lanjutnya.

"Kami harus berusaha mendukungnya dan coba memberikan segalanya sebagai klub, sehingga Auba merasa puas di sini. Itulah tantangan yang kami miliki," kata eks gelandang Arsenal itu.

Sumber: Sky Sports

Disadur dari Bola.com (Penulis/editor: Rizki Hidayat, Pubslihed 24/2/2020)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya