Dapatkan Link Live Streaming Liga Italia Hellas Verona vs Inter Milan

Live streaming laga Hellas Verona kontra Inter Milan pada pekan ke-14 Liga Italia akan berlangsung mulai pukul 00.30 WIB.

oleh Bogi Triyadi diperbarui 23 Des 2020, 20:30 WIB
Diterbitkan 23 Des 2020, 20:30 WIB
Hellas Verona vs Inter Milan - Liga Italia
Prediksi Hellas Verona vs Inter Milan di Liga Italia. (foto: Triyasni)

Liputan6.com, Verona - Inter Milan akan menghadapi Hellas Verona sebelum mengakhiri tahun ini. Laga pekan ke-14 Liga Italia ini akan dimainkan di Stadion Marc'Antonio Bentegogi, Kamis (24/12/2020) dini hari WIB.

Inter Milan kembali masuk dalam persaingan perebutan Scudetto usai menenangkan enam laga terakhir Liga Italia. Nerazzurri sekarang cuma tertinggal satu poin dari pemuncak klasemen dan rival sekota AC Milan.

Namun, Inter tidak mudah melawan Verona. Meski tidak konsisten, skuat asuhan Ivan Juric ini mampu mencuri poin dari lawan-lawan yang ada di atasnya.

Usai mengalahkan AS Roma 3-0, Verona kemudian menahan imbang AC Milan dan Juventus. Setelah itu, giliran Atalanta dan Lazio yang dipermalukan saat main di kandang sendiri.

Karena itu, Inter tidak boleh kendur saat menghadapi Verona jika ingin terus bersaing dengan AC Milan di puncak klasemen Liga Italia.

Pertandingan Hellas Verona vs Inter Milan disiarkan Vidio. Dapatkan link live streaming di halaman berikutnya.

 

Saksikan Video Liga Italia di Bawah Ini

Link Live Streaming

Ilustrasi Sepak Bola
Ilustrasi sepak bola (Abdillah/Liputan6.com)

Untuk menyaksikan pertandingan Hellas Verona vs Inter Milan di Vidio, silakan klik di sini...

 

Perkiraan Susunan Pemain

FOTO: Tundukkan Spezia, Inter Milan Tempel Ketat AC Milan di Puncak Serie A
Para pemain Inter Milan merayakan gol yang dicetak oleh Romelu Lukaku ke gawang Spezia pada laga Liga Italia di Stadion Giuseppe Meazza, Minggu (20/12/2020). Inter Milan menang dengan skor 2-1. (AP/Luca Bruno)

Hellas Verona: Marco Silvestri; Pawel Dawidowicz, Koray Gunter, Federico Ceccherini; Davide Faraoni, Adrien Tameze, Miguel Veloso, Federico Dimarco; Darko Lazovic, Mattia Zaccagni; Eddie Salcedo.

Inter Milan: Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Andrea Bastoni; Achraf Hakimi, Nicolo Barella, Marcelo Brozovic, Roberto Gagliardini, Ashley Young; Romelu Lukaku, Lautaro Martinez.

Head to Head

Lukaku Tak Berdaya, Inter Milan Ditahan Imbang Hellas Verona
Pemain Hellas Verona hasil imbang melawan Inter Milan pada laga lanjutan Serie A di Stadion Antonio Bentegodi, Jumat (10/7/2020) dini hari WIB. Inter Milan bermain imbang 2-2 atas Hellas Verona. (Paola Garbuio/LaPresse via AP)

5 Pertemuan Terakhir

09-07-2020, Verona 2-2 Inter Milan (Liga Italia)

09-11-2019, Inter Milan 2-1 Verona (Liga Italia)

31-03-2018, Inter Milan 3-0 Verona (Liga Italia)

30-10-2017, Verona 1-2 Inter Milan (Liga Italia)

07-02-2016, Verona 3-3 Inter Milan (Liga Italia)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya