BWF World Tour Finals : Ahsan / Hendra Ditekuk Pasangan Korea Selatan

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan kalah dari pasangan Korea Selatan (Korsel) , Solgyu Choi / Seung Jae Seo pada BWF World Tour Finals 2021. Kamis (28/1/2021) WIB.

oleh Luthfie Febrianto diperbarui 28 Jan 2021, 11:56 WIB
Diterbitkan 28 Jan 2021, 11:56 WIB
Thailand Open 2021
Hendra Setiawan, Indonesia, Mohammad Ahsan, Raphael Sachetat, World Tour Super 1000, Yonex Thailand Open, Yonex Thailand Open 2021 (BWF-limited acces)

Liputan6.com, Bangkok - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan / Hendra Setiawan kalah dari pasangan Korea Selatan (Korsel) , Solgyu Choi / Seung Jae Seo pada BWF World Tour Finals 2021. Kamis (28/1/2021) WIB.

Ahsan / Hendra sejatinya menempati unggulan ketiga di turnamen ini. Namun menilik rekor, Ahsan / Hendra belum pernah menang atas Choi / Seo dalam dua laga sebelumnya.

Pada pertandingan ini, Choi / Seo tampaknya masih menjadi momok Ahsan / Hendra. Di awal gim, Ahsan / Hendra langsung tertinggal jauh 9 -5 dari lawannya tersebut.

Ahsan / Hendra sempat membalikkan keadaan 18-15. Namun pasangan gaek itu sepertinya kurang fokus.

Alhasil, torehan poin mereka bisa disamakan Choi / Seo 18-18. Duel seru pun terjadi di akhir gim pertama.

Poin kedua pasangan sempat sama 19-19. Namun gim pertama menjadi milik Choi / Seo setelah mereka unggul dan menang 21-19.

 

 

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.

Saksikan Video Bulutangkis di Bawah Ini


Gim Kedua

Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan - Toyota Thailand Open 2021
Ganda putra Indonesia Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan gagal lolos ke final Toyota Thailand Open 2021 yang berlangsung di Impact Arena, Bangkok. (foto: BWF-limited acces)

Pertarungan lebih sengit terjadi di gim kedua. Susul-menyusul angka terjadi sejak menit-menit awal hingga kedudukan 16-16.

Namun lagi-lagi, Ahsan / Hendra gagal mempertahankan ritme permainannya jelang akhir gim.

Torehan poin Ahsan / Hendra tertahan di angka 16. Mereka pun harus merelakan pertandingan ini setelah kalah 16-21.

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya