Rahasia Arthur Irawan Bangkit di Piala Menpora 2021

Di PSS, Arthur sebenarnya mulai mendapatkan kepercayaan dari pelatih Dejan Antonic untuk bisa bermain sebagai tim utama.

oleh Thomas diperbarui 24 Apr 2021, 18:15 WIB
Diterbitkan 24 Apr 2021, 18:15 WIB
Arthur Daniel Irawan
Pemain PS Sleman, Arthur Daniel Irawan saat melawan Persik Kediri dalam pertandingan Babak Penyisihan Grup C Piala Menpora 2021 di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Kamis (1/4/2021). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Liputan6.com, Jakarta- Arthur Irawan termasuk salah satu pemain PSS Sleman yang sedang diterjang badai kritik dari suporter. Namun Arthur tetap tegar dan justru semakin termotivasi meningkatkan kemampuannya selama ikut Piala Menpora 2021.

Apa rahasia Arthur bangkit meski diterjang kritik? Rupanya Arthur memang memiliki motivasi pribadi yang terus menopang dirinya dari segala permasalahan dalam kariernya. Seperti diketahui, karier Arthur ibarat roller coaster yang kerap naik turun dalam beberapa waktu terakhir.

Di PSS pun, Arthur sebenarnya mulai mendapatkan kepercayaan dari pelatih Dejan Antonic untuk bisa bermain sebagai tim utama. Namun sayangnya, banyak yang menilai kontribusi Arthur di PSS selama gelaran Piala Menpora masih kurang maksimal.

"Buat saya jika kita sudah memutuskan main sepak bola harus kasih segalanya. Jadi pemain profesional itu segala hal harus di syukuri, karena banyak orang yang menginginkan posisi kita sekarang," kata Arthur kepada awak media.

Lebih lanjut, Arthur juga mengatakan sisi rohani juga sangat penting untuk membangun mentalitas sebagai pemain sepak bola. Dengan menyerahkan semuanya kepada Tuhan, Arthur jadi terus termotivasi menunjukkan performa terbaik. 

 

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:

Bersyukur

Taklukkan Bali United, PS Sleman ke Perempat Final Piala Menpora 2021
Pemain PS Sleman,Arthur Daniel Irawan menghalau bola dalam pertandingan perempat final Piala Menpora 2021 melawan Bali United di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung. Senin (12/4/2021). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

"Saya orang religius. Apa yang sudah dikasih Tuhan harus sungguh diapresiasi dan sungguh kerja keras untuk menjaga hal tersebut," ungkap Arthur.

Arthur sendiri masih akan membantu PS Sleman pada laga terakhir di ajang turnamen pramusim Piala Menpora 2021.

Super Elang Jawa akan tampil pada perebutan tempat ketiga melawan PSM Makassar di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (24/4/2021) malam WIB.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya