Liputan6.com, Jakarta- Bintang Paris Saint-Germain (PSG) Neymar selama ini dikenal miliki kedekatan dengan penyanyi Maluma. Namun hubungan keduanya renggang saat ini karena Neymar diduga merebut pacar Maluma.
Neymar dan Maluma diketahui merupakan teman dekat. Penyanyi asal Kolombia itu beberapa kali hadir di pesta yang digelar Neymar di Paris, Prancis.
Maluma nampaknya mulai kesal dengan Neymar. Pasalnya mantan kekasihnya, model seksi Natalia Barulich baru-baru ini sempat dipacari oleh Neymar.
Advertisement
Natalia dan Maluma sudah berpacaran cukup lama. Kisah cinta keduanya kandas pada pertengahan tahun lalu. Neymar dituding sebagai biang keladinya.
Neymar dan Natalia sempat berpacaran singkat. Kini keduanya sudah putus dan hanya berteman.
Â
Saksikan Video Menarik Berikut Ini:
Pilihan
Namun Maluma tampaknya masih kesal dengan Neymar. Ketika diwawancara majalah Cosmopolitan, Maluma diharuskan memilih Neymar atau Lionel Messi.
Maluma kini lebih memilih sebagai penggemar Messi. "Ini cukup sulit tapi saya akan selalu menjadi penggemar Messi," kata Maluma seperti dikutip dari Marca.
Advertisement