Rebut Pole MotoGP Mandalika, Fabio Quartararo: Sulit Menyalip di Sirkuit Ini

Fabio Quartararo puas karena bisa start di posisi terdepan yang disebutnya jadi sebuah keuntungan besar.

oleh Defri Saefullah diperbarui 20 Mar 2022, 08:00 WIB
Diterbitkan 20 Mar 2022, 08:00 WIB
Fabio Quartararo Kuasai Sesi Kualifikasi MotoGP Mandalika
Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Fabio Quartararo saat sesi kualifikasi MotoGP di Pertamina Mandalika International Street Sirkuit, Nusa Tenggara Barat, Sabtu (22/3/2022). Fabio Quartararo menempati pole position dengan catatan waktu 1 menit 31,067 detik. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)

Liputan6.com, Lombok- Pebalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo berhasil merebut pole di sesi kualifikasi MotoGP Mandalika di Pertamina Mandalika Circuit, Sabtu (19/3/2022). Ini membuatnya bakal start di posisi terdepan pada balapan hari ini.

Sesi FP3 hingga kualifikasi MotoGP Mandalika diwarnai dengan banyak insiden. Pada FP4, pembalap Suzuki Alex Rins harus keluar dari balapan karena motornya terbakar di tikungan ke-13.

Pada kualifikasi, drama tak kunjung selesai. Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez harus crash sebanyak dua kali untuk mencari posisi terbaik. Namun semua itu sirna karena Marquez harus start dari posisi ke-14.

Fabio Quartararo menorehkan catatan waktu lap terbaik 1 menit 31,067 detik. Dia juga menggeber motornya dengan top speed menyentuh 306,8 km.jam.

“Penting untuk memulai balapan di sini dari depan, karena sulit untuk menyalip,” ujar juara dunia MotoGP 2021 tersebut.

 

Komentari Sirkuit

Fabio Quartararo
Pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo, akan mengawali balapan MotoGP Mandalika 2022 di posisi paling depan setelah meraih catatan waktu paling cepat pada sesi kualifikasi. (AFP/Sonny Tumbelaka)

 

Quartararo mengaku tak menyangka bisa raih pole. Soalnya, dia nyaris tak yakin bisa melewati tikungan di sirkuit Mandalika tanpa terjadi crash.

"Saya pikir tadi sempat akan kehilangan kendali di tikungan 2, tetapi saya akhirnya masih dapat pole," ujarnya.

"Lintasan ini sulit dan menantang, terutama untuk roda belakang. Untuk pertama kalinya, saya merasakan ban menjadi panas setelah hanya satu lap.Kami masih melakukan beberapa kesalahan di lap tercepat sekali pun," dia menambahkan.

 

Repsol Honda Melempem

Fabio Quartararo
Pembalap Yamaha, Fabio Quartararo, bingung dengan pencapaiannya pada dua sesi latihan bebas yang digelar di MotoGP Qatar 2022. (AFP/Karim Jaafar)

 

Sementara itu, duo Honda yang dijagokan beberapa pihak sebelum sesi kualifikasi bergulir, harus puas berada di posisi ke-14 dan ke-16. Padahal, Honda sempat tampil bagus di pramusim MotoGP Mandalika, utamanya Pol Espargaro.

Marquez mengalami crash saat beraksi di Q1. Rider asal Spanyol itu kehilangan kendali ban depan di Tikungan 13 saat melakukan flying lap keduanya.Tak lama kemudian, ia kembali mengalami crash, kali ini di Tikungan 12.

Hasil Kualifikasi MotoGP Mandalika

Start-Pembalap-Negara-Tim-Motor-Waktu-Lap-Top Speed

1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 1'31.067s 5/7 307k

2 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22) +0.213s 6/8 312k

3 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22) +0.311s 8/8 313k

4 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +0.366s 8/8 308k

5 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21) +0.437s 8/8 313k

6 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22) +0.440s 6/8 309k

7 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) +0.499s 6/8 309k

8 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.515s 6/8 310k

9 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22) +0.647s 6/8 309k

10 Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP) +0.656s 3/5 309k

11 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)* +0.762s 2/8 309k

Qualifying 1:

12 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) 1'31.666s 6/7 310k

13 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)* 1'31.695s 2/5 316k

14 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 1'31.830s 2/5 309k

15 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) PENALTY

16 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) 1'31.831s 6/6 310k

17 Andrea Dovizioso ITA WithU Yamaha RNF (YZR-M1) 1'31.87s 6/8 307k

18 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) 1'31.875s 6/8 309k

19 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) 1'31.987s 3/7 310k

20 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP) 1'32.006s 5/7 310k

21 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)* 1'32.122s 3/7 308k

22 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)* 1'32.14s 3/8 307k

23 Darryn Binder RSA WithU Yamaha RNF (YZR-M1)* 1'32.299s 6/8 308k

24 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) 1'32.33s 3/8 306k

Infografis

Motogp
Infografis MotoGP Indonesia Mandalika 2022. (Liputan6.com/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya