LeBron Cetak Poin ke-39.000 di NBA, Lakers Lumat Jazz

LeBron James kembali mengukir sejarah. Dia kini sudah mengemas 39.000 poin selama main di NBA.

oleh Thomas diperbarui 22 Nov 2023, 13:00 WIB
Diterbitkan 22 Nov 2023, 13:00 WIB
Selebrasi LeBron James saat Lakers melawan Jazz di lanjutan NBA
Selebrasi LeBron James saat Lakers melawan Jazz di lanjutan NBA (AP)

Liputan6.com, Jakarta- LeBron James berhasil menjadi pemain pertama dalam sejarah NBA yang mencetak 39.000 poin. LeBron mendapatkan poin ke-39.000 saat Los Angeles Lakers menghajar Utah Jazz 131-99 pada In-Season Tournament atau NBA Cup yang berlangsung Rabu (22/11/2023) siang WIB.

Kemenangan atas Jazz ini membuat Lakers menjadi juara Grup A Wilayah Barat In-Season Tournament. Lakers tidak terkalahkan dari tigak pertandingan di NBA Cup 2023.

Sukses Lakers makin lengkap dengan sejarah yang dicetak LeBron James. Eks pemain Miami Heat itu menorehkan poin ke-39.000 di awal kuarter pertama. LeBron memang cuma butuh lima poin saja untuk genap 39.000.

Pada laga ini LeBron nyaris membuat triple double. Dia menorehkan 17 angka, sembilan assists dan tujuh rebound. LeBron cuma main 24 menit saja berkat jauhnya keunggulan Lakers atas Jazz.

Lakers begitu dominan atas Jazz. Tim tamu tidak pernah bisa memimpin di laga ini. Jazz hanya dua kali membuat skor imbang di kuarter pertama.

Selepas kuarter pertama Lakers terus menjauh dari Jazz. Lakers bahkan sempat unggul sampai 39 poin di akhir kuarter keempat.

Kiprah LeBron James di NBA

Anthony Davis juga bermain gemilang di laga ini. Dia membuat double-double dengan 26 poin dan 16 rebound. D'Angelo Russell menyusul dengan 20 poin dan delapan assists. Di kubu Jazz, pemain cadangan Omer Yurtseven yang menjadi top skorer dengan 18 poin.

Torehan 39.000 poin milik LeBron James akan sulit dipecahkan pemain NBA lain dalam puluhan tahun mendatang. Saat ini di 10 besar pencetak poin terbanyak di NBA semuanya sudah pensiun selain LeBron.

NBA 2023/2024 menjadi musim ke-21 LeBron. Di usia yang sudah 38 tahun, LeBron masih perkasa dan menjadi bintang utama di Lakers. LeBron akan berusia 39 tahun pada akhir tahun nanti. Tapi tak ada tanda-tanda kinerjanya menurun.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya