Semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 Segera Bergulir, PT LIB Pastikan Urusan Izin dan Stadion Sudah Beres

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus memastikan pihaknya sudah merampungkan urusan perizinan dan stadion jelang pelaksanaan semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 akhir bulan ini.

oleh Theresia Melinda Indrasari diperbarui 06 Feb 2024, 09:30 WIB
Diterbitkan 06 Feb 2024, 09:30 WIB
Dirut PT LIB Ferry Paulus
Direktur Utama PT LIB Ferry Paulus memastikan urusan perizinan dan stadion sudah rampung jelang pelaksanaan semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024. (Liputan6.com/Melinda Indrasari)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus memastikan pihaknya sudah merampungkan urusan perizinan dan stadion jelang pelaksanaan semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 akhir bulan ini.

Seperti diketahui, kompetisi sepak bola kasta kedua Indonesia baru saja menyelesaikan duel babak 12 besarnya belum lama ini. Sebanyak empat tim berhasil mengamankan tiket untuk melaju ke putaran selanjutnya.

Persiraja Banda Aceh, PSBS Biak, Malut United, dan Semen Padang menjadi deretan klub yang tembus ke semifinal. Mereka bakal saling sikut dalam dua leg pertandingan yang dijadwalkan berlangsung pada Minggu (25/2/2024) dan Kamis (29/2/2024).

Sejumlah tim pun bakal mengalami perubahan kandang memasuki fase empat besar Liga 2. Persiraja Banda Aceh harus menempati Stadion Bola Langsa lantaran markas ssebelumnya, Stadion Harapan Bangsa, tengah direnovasi.

PSBS Biak juga akan bertolak ke Stadion Mandala di Jayapura saat mengarungi persaingan semifinal. Sementara itu, Malut United akan bermain di Jakarta dengan menempati Stadion Madya GBK atau PTIK.

Hanya Semen Padang yang bakal bertahan di markas sebelumnya dalam semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024. Pasukan Kabau Sirah tetap akan menjamu lawannya di Stadion Haji Agus Salim demi memperebutkan tiket partai puncak.

Komentar Ferry Paulus soal Semifinal Liga 2

Drawing Semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024
Suasana pengundian babak semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 di SCTV Tower, Jakarta, Senin (5/2/2024). (Bola.com/Abdul Aziz)... Selengkapnya

Dirut PT LIB Ferry Paulus pun memastikan pihaknya sudah melakukan verifikasi pada stadion-stadion yang bakal dignakan di semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024. Perizinan polisi pun sudah rampung diurus, sehingga pertandingan empat besar bisa berlangsung sesuai jadwal.

"Perizinan itu sudah satu paket, kemarin kita sudah dapat izin prinsip. Berdasar timeline, semua sudah ter-submit ke Mabes Polri, tinggal nanti (disesuaikan) ke mana (lokasi) semifinal itu,. Jadi perizinan dipastikan dan dijamin semua sudah clear," ucap Ferry dalam acara i semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 di SCTV Tower, Senayan, Jakarta pada Senin (5/2/2024) malam WIB.

"Kemudian kalau masalah stadion, Malut itu (berkandang) di Madya atau PTIK itu sudah kita verfikasi dan sepakati. Semen Padang (markasnya) tetap. Persiraja di Langsa, Biak di Jayapura. Jadi rasanya tidak ada perubahan dengan putaran yang 12 besar kemarin," tandas dia.

Jadwal Semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024

Drawing Semifinal Pegadaian Liga 2
Prosesi drawing semifinal Pegadaian Liga 2 2023/2024 rampung digelar di SCTV Tower, Senayan, Jakarta pada Senin (5/2/2024) malam WIB. (Liputan6.com/Melinda Indrasari)... Selengkapnya

Semifinal Leg 2

Minggu, 25 Februari 2024

Persiraja Banda Aceh vs PSBS Biak

Malut United vs Semen Padang

 

Semifinal Leg 2

Kamis, 29 Februari 2024

PSBS Biak vs Persiraja Banda Aceh

Semen Padang vs Malut United

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya