Liputan6.com, Jakarta- Manchester United terus dikaitkan dengan kemungkinan menambah striker di awal tahun 2025. Pasalnya kinerja dua bomber miliknya, Rasmus Hojlund dan Joshua Zirkzee, di awal musim 2024/2025 kurang memuaskan Setan Merah.
Hojlund masih berkutat dengan cederanya. Sedangkan Zirkzee yang baru dibeli dari Bologna hanya bisa menyumbang satu gol sejauh ini. Zirkzee membuat gol pada debutnya di Liga Inggris saat MU menang 1-0 atas Fulham.
Baca Juga
Namun setelah itu pemain asal Belanda tersebut mandul. Zirkzee sudah tidak bikin gol dalam tujuh pertandingan MU beruntun. Kritik pedas mulai menghampiri eks pemain Bayern Munchen dan Parma tersebut.
Advertisement
Di tengah buruknya kinerja Hojlund dan Zirkzee, terus berhembus kabar MU melirik striker Liga Jerman Benjamin Sesko dari RB Leipzig. Sesko sebenarnya merupakan incaran lama, tapi isu kembali ramai setelah kinerjanya menjanjikan di awal musim 2024/2025.
MU harus bersaing dengan Arsenal yang juga kabarnya mengejar Sesko karena tidak memiliki striker haus gol. Meriam London butuh penyerang nomor 9 karena Gabriel Jesus kinerjanya tidak konsisten sehingga belakang Kai Havertz lebih sering dimainkan sebagai false nine.
Komentar Sesko Soal Ketertarikan Manchester United dan Arsenal
Terus dikaitkan dengan MU dan Arsenal membuat Sesko kesal. Pemain berusia 21 tahun itu tidak tergoda sama sekali dengan rumor masa depannya. Sesko menegaskan masih fokus betul dan betah bersama Leipzig.
"Saya tidak akan mengomentari spekulasi transfer. Saya bahagia di Leipzig, dan karena alasan ini saya baru-baru ini memperpanjang kontrak saya. Saya ingin melakukan hal-hal besar di sini, dan Leipzig ingin menjadi lebih baik. Saya ingin mendampingi tim di jalur yang mengasyikkan ini," tutur Sesko.
Advertisement
Nasin Zirkzee di Manchester United
Nasib Zirkzee bersama MU sendiri sudah mulai terancam meski belum genap semusim main di Old Trafford. Rumor yang berkembang, ada kemungkinan Zirkzee akan dilepas pada Januari 2025 ke Juventus.
I Bianconeri akan merayu MU untuk melakukan barter Zirkzee dengan Dusan Vlahovic. Tawaran ini bisa menggiurkan bagi MU. Barter Zirkzee dan Vlahovic jadi win-win solution. Zirkzee akan kembali dilatih Thiago Motta yang sukses mengorbitkannya di Bologna musim lalu. Motta saat ini menukangi Juventus.
Klasemen Liga Inggris
Advertisement