Rahasia Memasak Kailan Agar Tetap Hijau dan Empuk seperti di Restoran

Tips masak kailan agar warnanya tetap hijau, teksturnya empuk, dan nutrisinya tidak hilang.

oleh Amanda Sam diperbarui 24 Des 2024, 04:05 WIB
Diterbitkan 24 Des 2024, 03:59 WIB
tumis kailan
Ilustrasi... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Kailan merupakan salah satu sayuran hijau yang sering ditemukan di restoran Chinese food. Hidangan seperti kailan dua rasa, yang menyajikan kailan goreng dan tumis dalam satu piring, menjadi favorit banyak orang.

Tidak hanya lezat, kailan juga kaya nutrisi. Dilansir dari healthline.com, sayuran ini mengandung antioksidan, vitamin C, vitamin K, dan vitamin A yang bermanfaat untuk meningkatkan imunitas, menurunkan kolesterol, hingga memperkuat tulang.

Meski begitu, mengolah kailan dengan tepat memerlukan teknik tertentu agar nutrisinya tetap terjaga, teksturnya empuk, dan warnanya tidak pudar.

Rebus Kailan dengan Teknik yang Benar

merebus air
merebus air (sumber: freepik)... Selengkapnya

Diulas pada Senin (23/12), kailan dikenal memiliki tekstur yang lebih keras dibandingkan sayuran hijau lainnya. Untuk membantu melunakkan kailan, rebus terlebih dahulu di air mendidih selama beberapa detik hingga daunnya terlihat lemas.

Langkah ini sangat penting karena kailan yang langsung dimasak tanpa direbus cenderung tetap keras. "Sayur kailan termasuk sayur yang keras jadi butuh waktu untuk menumis. Dengan cara ini sayuran tidak berubah warna dan empuk," ujar pemilik YouTube GingSul vlog.

Pindahkan ke Air Es untuk Menghentikan Proses Memasak

Es Batu
Rasa dingin pada es batu dapat menyamarkan dark circle jika dilakukannya dengan rutin. (Foto: Freepik/Racool_Studio)... Selengkapnya

Setelah direbus, segera pindahkan kailan ke wadah berisi air es. Teknik ini, dilansir dari epicurious.com, bertujuan menghentikan proses memasak agar warna hijau kailan tetap cerah dan tekstur empuknya terjaga.

Air es juga membantu kailan tidak terlalu matang saat dimasak lebih lanjut, sehingga nutrisinya tetap optimal.

Tumis Kailan dengan Bumbu Sederhana

Potongan bawang putih yang berkhasiat untuk kesehatan kuku.
Potongan bawang putih yang berkhasiat untuk kesehatan kuku//copyright freepik/jcomp... Selengkapnya

Setelah kailan ditiriskan dari air es, sayuran ini siap dimasak sesuai selera. Untuk hidangan tumis sederhana, siapkan bumbu bawang putih yang ditumis terlebih dahulu hingga harum.

Gunakan api besar agar proses memasak berlangsung cepat. "Api kompor untuk memasak kailan ini harus besar agar proses memasak lebih singkat," jelas GingSul vlog.

Perhatikan Lama Waktu Memasak

Masak kailan dalam waktu singkat untuk menjaga tekstur dan nutrisinya. Memasak terlalu lama dapat membuat warna kailan pudar dan gizinya hilang.

Hasilnya, kailan akan tetap hijau cerah dengan tekstur empuk yang menggugah selera. Hidangan ini cocok disajikan sebagai pendamping nasi dan lauk favorit keluarga.

Inspirasi Hidangan Kailan dari Warganet

Kolom komentar YouTube GingSul vlog dipenuhi pujian dari warganet yang terinspirasi dengan cara memasak kailan ini. "Biar warnanya tetap enak dilihat tapi tetap terjaga tekstur & gizinya ya kak," ujar YouTube Azhokat Al Ali.

Selain itu, ada pula yang menyebut hidangan ini mirip dengan sayur genjer, namun tetap terlihat lezat dan segar. Dengan teknik sederhana ini, Anda pun dapat menyajikan kailan ala restoran Chinese food di rumah.

Pertanyaan Umum Seputar Resep Tumis Sayur Kailan

1. Mengapa kailan harus direbus terlebih dahulu? Kailan memiliki tekstur keras. Merebusnya membantu melunakkan kailan agar lebih mudah dimasak dan disantap.

2. Apa manfaat memindahkan kailan ke air es setelah direbus? Teknik ini menghentikan proses memasak, menjaga warna hijau cerah kailan, dan mempertahankan nutrisinya.

3. Berapa lama kailan harus dimasak saat ditumis? Masak kailan dalam waktu singkat, sekitar 2-3 menit, untuk menjaga tekstur empuk dan warna hijau cerahnya.

4. Apa bumbu sederhana yang cocok untuk kailan? Bawang putih tumis menjadi bumbu favorit yang cocok dengan rasa kailan.

5. Bisakah teknik ini digunakan untuk sayuran lain? Ya, teknik yang sama bisa diterapkan pada sayuran lain seperti kangkung atau bayam untuk hasil serupa.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya