Adidas Luncurkan Koleksi Celana Olahraga yang Nyaman dan Stylish

Adidas memperkenalkan koleksi Warp Knit yang nyaman dan stylish untuk berolahrga.

oleh Meita Fajriana diperbarui 25 Jun 2017, 15:00 WIB
Diterbitkan 25 Jun 2017, 15:00 WIB
Celana Olahraga yang Nyaman dan Stylish dari adidas
Adidas memperkenalkan koleksi Warp Knit yang nyaman dan stylish untuk berolahrga.

Liputan6.com, Jakarta Busana yang nyaman membuat Anda semakin semangat saat olahraga. Terlebih busana yang memiliki desain yang stylish, sehingga Anda tetap tampil memesona meski sedang berolahraga. Menjawab hal ini, adidas meluncurkan koleksi wrap knit secara global.

Rangkaian produk yang terbuat dari rajutan tanpa kelim untuk training dengan mengombinasikan performa tertinggi dan gaya yang khas. Konstruksi rajutan tanpa kelim pada koleksi adidas warp knit memberikan kenyamanan di kulit Anda. Setiap produknya terasa sesuai dengan bentuk tubuh untuk memberikan dukungan terhadap peregangan terjauh dan memeluk tubuh pada tiap lekukan saat Anda mengenakannya.

Struktur rajut unik memungkinkan motif rajutan terbuka dengan indah, membuat bagian tubuh mendapatkan ruang untuk bernapas. Selain dibuat dengan detail rajut yang stylish koleksi ini juga diciptakan dengan teknologi tinggi yang disesuaikan dengan bentuk tubuh Anda sehingga nyaman dikenakan saat olahraga.

“adidas warp knit merupakan sebuah kombinasi sempurna antara performa, keindahan dan kenyamanan, serta memberikan saya dukungan bahkan pada olahraga yang paling berat sekalipun,” tutur supermodel dan gym junkie Karlie Kloss.

Karlie Kloss juga mengungkapkan desain yang stylish dari koleksi adidas warp knit ini memudahkannya untuk mix and match busana untuk berbagai kesempatan.

“Sebagai penggemar fashion dan olahraga, yang paling saya sukai dari koleksi adidas warp knit adalah desainnya yang stylish dan fungsional, sebuah statement piece yang sempurna. Entah itu saat syuting di pagi hari atau pulang ke rumah setelah latihan, transisi koleksi yang indah dan mudah untuk jadwal padat saya,” kata Kloss.

Setiap produk dari koleksi adidas warp knit dibuat dari campuran bahan nylon yang menghasilkan nuansa ekstra lembut. Bagi Anda yang ingin tampil stylish dan nyaman saat olahraga bisa mendapatkan koleksi terbaru ini dengan harga Rp 1.399.000 untuk adidas warp knit tight dan Rp999.000 untuk adidas warp knit tee slim yang telah tersedia mulai tanggal 8 Juni 2017 di toko-toko adidas pilihan, dan situs resmi adidas Indonesia.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya