Liputan6.com, Beijing - Laut China Selatan kembali memanas. Hal ini disebabkan komentar terbaru dari Tiongkok terhadap Filipina.
Pemerintah China menyatakan Filipina telah melanggar kesepakatan Code of Conduct informal ASEAN-Tiongkok pada 2002. Negeri Tirai Bambu melihat Filipina selalu melakukan tindakan provokatif dan berbahaya di Laut China Selatan.
"Pemerintah Filipina telah mendirikan konstruksi fasilitas sipil dan militer termasuk dengan pembangunan bandar udara, pelabuhan, dan barak di pulau selama bertahun-tahun," sebut pernyataan resmi Kementerian Luar Negeri Tiongkok, seperti dikutip dari Reuters, Selasa (5/5/2015).
Tiongkok pun meminta agar tindakan Filipina itu dihentikan. Karena hal tersebut bisa memperkeruh keadaan di perairan yang terus menjadi sengketa bagi beberapa negara ini.
"China tidak pernah mengambil tindakan yang dapat memperumit, memperburuk sengketa ini. Hal tersebut karena perbuatan itu bisa memperngaruhi perdamaian dan stabilitas regional," sambung pernyataan Kementerian Luar Negeri Tiongkok.
Pernyataan dari China keluar pasca Manila mengeluarkan statement menuding bahwa Otoriras Tiongkok lah yang pertama kali melanggar kesepakatan.
Perselisihan di Laut China Selatan bukan hanya berlangsung antara China-Filipina. Beberapa negara ASEAN seperti Brunei, Malaysia, dan Vietnam juga terlibat perselisahan yang sama dengan Beijing.
Perseteruan tersebut dipicu tingkah China yang mengklaim 90 persen perairan Laut China Selatan. Daerah yang diakui tersebut dipercaya kaya akan gas dan minyak bumi. (Ger/Sun)
Tiongkok Sebut Filipina Langgar Kesepakatan Laut China Selatan
Pemerintah China menyatakan Filipina telah melanggar kesepakatan Code of Conduct informal ASEAN-Tiongkok pada 2002.
diperbarui 05 Mei 2015, 16:29 WIBDiterbitkan 05 Mei 2015, 16:29 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Kuota Haji Furoda Tak Terkontrol, DPR RI Akan Revisi Aturannya
Hati-Hati.. Ahli Tahajud dan Puasa Bisa Saja Menjadi Ahli Neraka, Peringatan Buya Yahya
Inilah 7 Simbol Obat Beserta Artinya
Bolehkah Qobliyah Subuh Dilakukan setelah Sholat Subuh? Ini Kata Buya Yahya
Kasus Tewasnya Bos Rental Mobil, Kapolsek dan 2 Anggota Polisi Cinangka Dimutasi
BMKG: Jabar Berpotensi Diguyur Hujan Sepekan ke Depan, Waspada Banjir dan Tanah Longsor
Teleskop James Webb Temukan Lubang Hitam Monster di Awal Pembentukan Alam Semesta
Dahulukan Makan atau Sholat Dulu? Ini Jawaban Gus Baha
Lapor ke Prabowo, Maruarar Sirait Sebut Sudah Bangun 40 Ribu Rumah Rakyat
Resep Takjil Asin Gurih untuk Ide Jualan Ramadhan yang Dijamin Laris
3 Tugas Pertama Patrick Kluivert di Timnas Indonesia: Demi Penuhi Target Lolos Piala Dunia 2026
Geger Shin Tae-yong Dicopot dan Patrick Kluivert Calon Kuat Pelatih Baru, Pertaruhkan Nasib Timnas Indonesia?