Liputan6.com, Virginia - Hasil penyelidikan di stasiun TV WDBJ7 menunjukkan, Vester Lee Flanagan, yang menembak 2 wartawan yang siaran langsung di Virginia itu, ternyata pernah mendapat peringatan mengenai perilaku yang agresif.
Flanagan, yang juga memakai nama udara Bryce Williams ini, pernah bekerja di stasiun TV itu selama setahun dan dipecat pada 2013. Demikian dilansir BBC, Kamis (27/8/2015).
Ketika ia baru bekerja di perusahaan tersebut selama beberapa pekan, rekan-rekannya sempat mengeluhkan merasa terancam atau tidak nyaman bekerja dengan dia.
Atasannya kemudian sempat memberi memo peringatan kepada Flanagan untuk menemui dokter, guna membantunya mengatasi perilakunya yang agresif.
Flanagan sebelumnya juga disebut-sebut sempat mengirimkan faksimili ke stasiun TV WDBJ7, menyebut dirinya sebagai "tong bubuk mesiu berjalan". Ia juga sempat mengeluhkan perilaku diskriminatif terhadap dirinya, sebagai seorang kulit hitam dan gay.
Flanagan sempat mem-posting video dirinya saat melakukan penembakan terhadap 2 wartawan, Alison Parker dan juru kamera Adam Ward di akun sosial medianya, yang tak lama kemudian dihapus.
Koresponden BBC di Amerika menyebutkan, penembakan ini memicu lagi perdebatan terkait pengendalian senjata di Amerika. Hal ini karena diketahui, Flanagan memperoleh pistol yang digunakan untuk membunuh itu dengan membelinya secara sah. (Rmn/Vra)
Penembak 2 Wartawan di Virginia Pernah Dapat Memo 'Peringatan'
Flanagan, yang juga memakai nama udara Bryce Williams ini, pernah bekerja di stasiun TV itu selama setahun dan dipecat pada 2013.
Diperbarui 28 Agu 2015, 01:16 WIBDiterbitkan 28 Agu 2015, 01:16 WIB
Vester Lee Flanagan pernah diadukan rekan-rekannya yang tak nyaman bekerja dengannya. (BBC)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Resep Puding Jagung: 7 Variasi Lezat untuk Dicoba!
Perbedaan Speech Delay pada Anak Autisme dan Non-Autisme, Orang Tua Wajib Tahu
Menko Pangan Jamin Harga Ayam Tak Lebih dari Rp 40 Ribu
Banjir di Bekasi Merenggut Nyawa, Penjaga Bendungan Koja Dikabarkan Hanyut Terbawa Arus
350 Caption Berbagi di Bulan Ramadhan untuk Inspirasi dan Motivasi
Ayah Marquez Merasa Meluap Kegembiraan usai Anak-anaknya Mendominasi MotoGP Thailand
Waktu Kematian Dirahasiakan, Bagaimana Malaikat Izrail Mengetahui Ajal Setiap Jiwa telah Tiba?
Memahami Batas Sholat Dhuha, Panduan Lengkap Waktu, Keutamaan, dan Tata Cara
Sinetron Asmara Gen Z: Mohan Mengalami Serangan Panik dan Ditenangi oleh Raisa, hingga Aqeela yang Overthinking
Hemat Gas dan Awet, Ini Cara Cepat Membuat Lontong Hanya dalam 12 Menit
Mudah Saja, Begini Cara Merebus Daun Singkong Agar Tetap Hijau Segar dan Empuk
Kecelakaan Bus Turis di Barcelona, 51 Orang Terluka