Liputan6.com, Sydney - Pauline Gulleford tak menyangka, ia bisa menyaksikan momen mendebarkan saat ular piton menelan hewan possum bulat-bulat. Ia pun tak menyia-nyiakan kesempatan itu dan langsung merekamnya dengan kamera.
Dalam rekaman yang dimuat di Daily Mail dan dikutip Rabu (14/10/2015), terlihat si reptil mengendap-endap hendak menangkap hewan marsupial Australia itu. Lalu melilit tubuh berbulu halus itu sangat erat hingga tercekik dan kehabisan napas, setelah mati lemas kemudian dilahap utuh dari bagian kepala hingga ekornya.
Si perekam gambar pun begitu takjub melihat adegan tersebut. Pauline Gulleford menyaksikan ular melahap possum lebih dari 1 jam, ketika berada di area rumah yang berada di Pantai Utara Sydney.
Advertisement
'Mudah-mudahan itu berlangsung cepat," kata Pauline Gulleford.
"Ini mungkin sering terjadi di sini, kita tidak akan pernah tahu," jawab seorang pria.
Berikut rekamannya:
Sayangnya, dalam rekaman tersebut tak terlihat seberapa besar ukuran reptil jenis piton yang memangsa possum itu. Karena hanya terlihat dari satu sisi.
"Sepertinya mirip dengan salah satu yang berada di kamar kami, saya rasa sekitar 2 meter? demikian terdengar suara-suara dalam video itu terkait perkiraan ukuran ular piton tersebut.
Ular piton biasanya dinamai dari corak pada tubuhnya. Ketika makan, reptil tersebut kerap melilit mangsanya -- seperti yang terlihat dalam video -- meremas korbannya sampai mati lemas.
Seperti kebanyakan ular, mereka dapat menelan hewan yang jauh lebih besar dari diameter kepala mereka sendiri. (Tnt)
Baca Juga:
Kisah Haru Pengantin Wanita Terkecil di Dunia