Mengintip Bunker Mewah Perlindungan 'Kiamat' Para Miliuner

Bunker itu dijamin tahan peluru kendali, gempa hingga tak mungkin ditembus oleh senjata biologi dan kimia.

oleh Arie Mega Prastiwi diperbarui 22 Okt 2015, 09:23 WIB
Diterbitkan 22 Okt 2015, 09:23 WIB
Mengintip Bunker Mewah Para Miliader Berlindung dari Kiamat
Mengintip Bunker Mewah Para Miliader Berlindung dari Kiamat (Vivos/Business Insider)

Liputan6.com, Rothenstein - Sebuah perusahaan asuransi untuk kalangan kelas jet set, Vivos Europa One, menawarkan nasabah terpilihnya sebuah jaminan perlindungan dari 'kiamat' kecil semacam bencana alam atau perang. Menurut CEO sekaligus pendiri perusahaan itu, Robert Vicino, bunker tersebut berfasilitas bintang lima, dan hanya nasabah terpilih yang bisa membeli salah satu kavling di shelter perlindungan itu.

Bunker mewah ini terletak di sebuah pedesaan di Jerman bernama Desa Rothenstein. Menurut Vinico, kompleks perlindungan itu mempunyai fasilitas semewah mega yacht namun lebih luas dan memiliki kemampuan 'menyelamatkan diri'. Kompleks seluas 31 hektar awalnya dibangun oleh Soviet untuk tempat perlindungan selama Perang Dingin. Bangunan itu kemudian dialihkan ke pemerintah Jerman, setelah perang berakhir dan rencana untuk penyimpanan senjata terbentur dengan undang-undang.

Mengintip Bunker Mewah Para Miliader Berlindung dari Kiamat (Vivos/Business Insider)

"Jadi, pemerintah Jerman pun melego bunker ini. Dengan bangga, saya bisa membelinya dan membuat proyek luar biasa ini untuk kepentingan keselamatan para miliader dan pelaku industri global," terang Vinico kepada Business Insider, 15 Oktober 2015.

"Lagi pula, kita tidak tahu kapan 'kecelakaan' terjadi. Ini mahal, tapi ini adalah investasi untuk seumur hidup dan ini adalah real estate," tuturnya lagi.

Tiap keluarga tajir harus merogoh kocek US$5 juta atau sekitar Rp 68,7 miliar untuk kavling apartemen seluas 233 meter persegi yang dilengkapi dengan kamar tidur, dapur, ruang tamu yang boleh mereka desain sesuai dengan keinginan termasuk membuatnya hingga dua lantai. Para tamu hanya boleh masuk ke kompleks itu dengan helikopter yang disediakan oleh Vivos.

Mengintip Bunker Mewah Para Miliader Berlindung dari Kiamat (Vivos/Business Insider)

Mengintip Bunker Mewah Para Miliader Berlindung dari Kiamat (Vivos/Business Insider)

Bunker perlindungan itu dilengkapi dengan pintu dan koridor anti ledakan nuklir, tahan dengan gempuran pesawat, tak mampu ditembus dengan senjata biologi dan kimia. Vivos juga mengklaim bahkan gempa bumi dan serangan bersenjata pun tak mampu menghancurkan bunker itu.

Mengintip Bunker Mewah Para Miliader Berlindung dari Kiamat (Vivos/Business Insider)

Di dalamnya, terowongan sepanjang lebih dari 5.000 meter saling bersinergi. Properti itu dilengkapi dengan ventilasi dan alat pengatur udara. Selain itu, jaminan air bersih dan listrik yang tak bergantung pada dunia luar.

Area tersebut juga dijaga ketat dan memiliki petugas keamanan yang berjaga 24 jam. Meski dari luar terlihat 'kuno', di dalamnya luar biasa moderen dan anggun.

Mengintip Bunker Mewah Para Miliader Berlindung dari Kiamat . Tersedia Bar dan gereja di dalamnya. (Vivos/Business Insider)

Para klien miliader tak perlu khawatir akan kesehatannya, karena dalam bunker tersebut tersedia layanan kesehatan. Tak hanya itu, fasilitas yang diberikan juga termasuk kolam renang dengan pemandangan luar biasa. Mulai dari bar, hingga gereja dengan arsitektur yang menakjubkan. (Rie/Tnt)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya