Liputan6.com, Holloway - Berhati-hatilah main Pokemon Go jika tak ingin tersandung bahaya. Seperti yang dialami 3 remaja asal London, Inggris ini.
Gara-gara terlalu asyik bermain Pokemon Go, ketiga remaja berusia 15, 16, dan 18 tahun dirampok di bawah todongan senjata. Ponsel mereka pun jadi sasaran perampok ketika berada di Whittington Park di Holloway, Selasa 30 Juli 2016 malam waktu setempat.
Baca Juga
"Salah satu perampok diyakini berusia 16 atau 17 tahun yang disebut-sebut sebagai 'Kushi'. Ia menodongkan sesuatu seperti pistol kepada korban, lalu kaki tangannya memaksa mereka menyerahkan ponsel. Para korban menyerahkan smartphone dan terlihat shock meski selamat tanpa cedera," kata polisi seperti dikutip dari The Guardian, Sabtu (30/7/2016).
Advertisement
Perampokan itu terjadi hanya selang 30 menit, setelah perampokan bersenjata lain di pintu masuk Whittington Park terjadi pukul 22.00.
Sebelumnya seorang pria berusia 24 tahun, dilaporkan memiliki benda mirip pistol berwarna perak, juga menodongkan senjatanya ke pinggang tiga orang lain sambil memaksa korbannya memberikan harta bendanya. Korban juga tak mengalami cedera setelah disuruh pergi begitu saja.
Kepolisian setempat percaya insiden dua perampokan itu terkait. Sebab, deskripsi tersangka dan metode yang digunakan identik. Waktu terjadinya pun berdekatan.
"Ini benar-benar serangan mengejutkan pada kaum muda yang berada di sekitar taman yang banyak digemari," ucap salah satu pihak berwenang, Kevin Young.
Yeung pun mengimbau orang-orang yang mengetahui peristiwa itu untuk bersaksi. "Perampokan dengan pistol yang ditunjukkan sangat langka terjadi, dan kami tertarik untuk menangkap mereka yang terlibat sesegera mungkin," ungkap dia.
Gambaran Tersangka
Tersangka pertama digambarkan sebagai pria Asia, diyakini berusia 16 atau 17 tahun, tinggi 1,6 meter dan disebut sebagai 'Kushi. Dia mengenakan sweater, celana, dan penutup wajah berwarna senada yakni hitam.
Pelaku kedua juga digambarkan sebagai pria Asia, juga diyakini 16 atau 17 tahun dengan tinggi 1,7 meter. Dia mengenakan jaket berwarna abu-abu gelap.
Tersangka ketiga digambarkan sebagai pria Asia yang diyakini berusia 16 tahun. Dia mengenakan jumper dan rompi North Face hitam dengan celana berwarna gelap.
Siapapun yang bisa memberikan informasi diminta untuk menelepon Islington CID di 020 8345 0262 atau Crimestoppers pada 0800 555 111.
Permainan gim online Pokemon Go belakangan ini membuat heboh dunia, dan dengan cepat digemari. Tapi, permainan tersebut memicu kekhawatiran terhadap keamanan si pemain.
Polisi di Cambridge, Inggris mengatakan, pemain Pokemon Go pernah ditinju seorang pria dalam sebuah pertemuan di tempat populer di kota itu.