Liputan6.com, Phoenix - Sebuah helikopter wisata jatuh di Grand Canyon, Arizona, pada Sabtu 10 Februari 2018 waktu setempat. Tiga orang dikabarkan tewas, sementara empat penumpang lain mengalami luka-luka.
Menurut Kepala Kepolisan Halapai Nation, Francis Bradley, helikopter yang dioperasikan oleh Papillon tersebut mengalami kecelakaan tepat sebelum pukul 17.30 waktu setempat.
Juru bicara Federal Aviation, Allen Kenitzer, mengidentifikasi pesawat yang jatuh tersebut sebagai Eurocopter EC130. Namun ia belum bisa menjelaskan penyebab kecelakaan alat transportasi udara yang berangkat dari Las Vegas itu.
Advertisement
Namun Kenitzer mengatakan, helikopter wisata Grand Canyon tersebut mengalami kerusakan besar -- asap sempat terlihat di lokasi jatuhnya helikopter.
Dikutip dari Daily News, Minggu (11/2/2018), seorang karyawan yang menjawab pemesanan telepon tur Papillon menolak berkomentar mengenai kecelakaan itu.
Juru bicara perusahaan tersebut pun tak segera menanggapi permintaan untuk mengomentari insiden.
Berdasarkan website Papillon, perusahaan tersebut telah menerbangkan sekitar 600.000 penumpang sepanjang tahun untuk tur mengelilingi Grand Canyon dan sejumlah tempat lainnya.