Peneliti: Makan Pasta Bisa Turunkan Berat Badan

Para peneliti dari Kanada ini juga mengatakan bahwa dengan makan pasta (daripada karbohidrat) dapat menghindari lonjakan gula darah.

oleh Teddy Tri Setio Berty diperbarui 04 Apr 2018, 11:32 WIB
Diterbitkan 04 Apr 2018, 11:32 WIB
Ilustrasi pasta (iStock)
Ilustrasi pasta (iStock)

Liputan6.com, Ontario - Tampaknya para pecinta pasta akan senang mendengar kabar bahwa pasta dapat menurunkan berat badan. Sebab, sebuah penelitian baru menunjukkan bahwa makanan khas Italia tersebut bisa menunjang rasa kepercayaan diri Anda.

Dikutip dari laman Sky News, Rabu (4/4/2018), penelitian yang dipublikasi dalam jurnal BMJ Open mengungkapkan bahwa orang-orang akan kehilangan sekitar 0,5 kilogram selama 12 minggu.

Syaratnya dengan mengonsumsi lebih dari tiga porsi karbohidrat pasta selama tujuh hari.

Para peneliti dari Kanada ini juga mengatakan bahwa dengan makan pasta (daripada karbohidrat) dapat menghindari lonjakan gula darah.

Temuan ini tampaknya akan berbeda dengan penilaian dari banyak ahli gizi yang sebelumnya merekomendasi untuk mengurangi konsumsi pasta karena punya kadar kalori tinggi.

Meski demikian, peneliti dari Kanada tetap meyakini bahwa pasta tidak seperti olahan karbohidrat lainnya seperti nasi putih atau kue.

Mereka menemukan bahwa pasta memiliki indeks glikemik yang lebih rendah sehingga bisa diserap ke dalam aliran darah lebih lambat.

Peneliti utama yang diwakili oleh Dr John Sievenpiper dari St Michael's Hospital di Toronto, mengatakan: "Setelah menimbang banyak bukti, kami mengatakan bahwa pasta tidak memiliki efek buruk pada berat badan sesorang. Ini adalah bagian dari diet yang sehat."

Hasil penelitian ini didapatkan setelah peneliti menganalisis 30 tahapan tentang efek makan pasta dibanding karbohidrat lainnya.

Diet Gila Selebritas

Beyonce-Blue Ivy Carter-NBA All-Star Game 2018
Penyanyi Beyonce dan putrinya Blue Ivy Carter saat menonton pertandingan NBA All-Star Game 2018 di Staples Center di Los Angeles, California, AS (18/2). (AFP Photo/Robyn Beck)

Bicara soal program diet, memang ada banyak cara. Sejumlah selebritas yang terkenal cantik dan sempurna pun juga melakukan hal yang sama.

Salah satunya adalah Reese Witherspoon yang merupakan seorang aktris dan produser asal Amerika Serikat.

Ia menjalankan program diet makanan bayi atau 'Baby Food Diet'. Untuk menjalani diet ini, seseorang biasanya memakan 14 bungkus makanan bayi dan ditambah dengan makanan rendah kalori.

Demi menunjang penampilannya sebagai penyanyi profesional, Beyonce juga menjalani program diet yang cukup gila. Ia menjalani diet yang dikenal dengan sebuatan Master Cleanse.

Master Cleanse adalah diet yang hanya menuntut seseorang mengonsumsi jus saja. Hal ini kerap disebut sebagai detoksifikasi dan diklaim dapat menurunkan berat badan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Tag Terkait

Live Streaming

Powered by

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya