Dubes Vittorio: Italia dengan Indonesia Bersama Perjuangkan Toleransi

Menurut Duta Besar Italia untuk Indonesia Vittorio Sandalli, ada persamaan Italia dengan Indonesia, yaitu sama-sama memperjuangkan toleransi.

oleh Liputan6.com diperbarui 09 Mei 2018, 22:00 WIB
Diterbitkan 09 Mei 2018, 22:00 WIB
Duta Besar Italia untuk Indonesia Vittorio Sandalli (Merdeka.com/Farah Fuadona)
Duta Besar Italia untuk Indonesia Vittorio Sandalli (Merdeka.com/Farah Fuadona)

Liputan6.com, Jakarta - Belum lama ini Kedutaan Besar Italia di Jakarta menyelenggarakan National Day yang diselenggarakan di Hotel Shangri-La Jakarta, Selasa, 8 Mei 2018 malam.

Perayaan yang seharusnya dilaksanakan pada 2 Juni itu, sengaja dimajukan lebih awal karena bertepatan dengan bulan Ramadhan.

"Kami ingin menghormati masyarakat Indonesia yang akan menjalankan puasa," ujar Duta Besar Italia untuk Indonesia, Vittorio Sandalli.

Pada perayaan itu, Italia berkomitmen untuk mengembangkan hubungan bilateralnya dengan Indonesia dalam berbagai bidang. Terutama mengenai isu toleransi dan hak asasi manusia.

"Ada persamaan Italia dengan Indonesia, yaitu sama-sama memperjuangkan toleransi," ujarnya.

Sebagai negara yang banyak dikunjungi turis, Italia berkomitmen untuk menjaga rasa nyaman bagi semua orang. Selain itu ia berharap bahwa kunjungan wisatawan Indonesia yang datang ke negaranya terus ditingkatkan.

"Banyak pelajar Indonesia saat ini yang memilih untuk menimba ilmu di negeri kami. Saya sangat mengapresiasi hal itu," kata Sandalli.

Acara dihadiri ratusan warga Italia yang berada di Jakarta, sejumlah duta besar negara sahabat, termasuk Menteri Ketenagakerjaan Hanif Dhakiri dan Menteri Hukum dan HAM RI Yassona Laoly, yang sempat menjajal motor buatan negara itu.

 

Reporter: Farah Fuadona

Sumber: Merdeka.com

Saksikan video pilihan di bawah ini:

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya