Kim Kardashian Pamer Makanan Ini Saat Libur Diet

Di tengah diet ketat, Kim Kardashian memamerkan makanan cepat saji yang amat lezat.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 25 Agu 2016, 08:00 WIB
Diterbitkan 25 Agu 2016, 08:00 WIB
Kim Kardashian Diet
Kim Kardashian Diet

Liputan6.com, New York- Di antara diet ketat demi menurunkan berat badan, bintang reality show Kim Kardashian rupanya memiliki cheating day alias libur dari diet ketat. Lalu, apa pilihan menu libur diet istri Kanye West ini?

Hal ini diungkap Kim lewat akun Snapchat bertuliskan: "Terkadang kamu harus melakukan hal ini". Lalu ia menunjukkan foto makanan dan minuman dari restoran cepat saji. Burger keju, kentang goreng, dan vanila milkshake.

kim kardashian cheat day snapchat

Rasanya baru kali ini Kim mengunggah info dia melakukan libur diet. Sesudah melahirkan anak keduanya pada akhir 2015, Kim segera mengatur asupan makanan agar dapat kembali membentuk tubuh seperti sebelum punya anak. Ia menjalankan diet Atkins yang membatasi asupan karbohidrat dan memperbanyak asupan protein.

Selain mengatur asupan makanan, Kim juga rutin berolahraga. Setiap pagi ia melakukan aneka aktivitas yang membakar lemak di tubuh.

Belum lama ini target berat badan yang diinginkan Kim hampir tercapai. Lewat Snapchat, Kim memperlihatkan angka timbangannya di angka 56,5 kg dengan tinggi badan 160 cm. Kim menargetkan berat badannya di angka 52 kg.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya