Wanita Tak Tertarik dengan Pria Tipe Ini

Lebih dari setengah wanita mengaku tidak akan berkencan dengan pria dengan tipe seperti ini.

oleh Melly Febrida diperbarui 11 Okt 2016, 13:00 WIB
Diterbitkan 11 Okt 2016, 13:00 WIB
5 Hal yang Bakal Bikin Kencan Pertamamu Gagal Total
Ini dia yang bikin kamu gagal pada saat kencan pertama.

Liputan6.com, Jakarta Sejumlah wanita menilai pria dari penampilannya. Bahkan salah satu fitur fisik ini dianggap penting yakni tinggi badan. Wanita tak tertarik dengan pria yang lebih pendek darinya.

Lebih dari setengah wanita mengaku tidak akan berkencan dengan pria yang tubuhnya lebih pendek dari mereka. Ini merupakan hasil survei dari situs kencan di luar nikah IllicitEncounters.com. Mereka menanyakan 950 wanita dan 57 persen mengganggap pria bertubuh tinggi menarik.

Lucy, salah satu wanita yang disurvei, menjelaskan mengapa sedikit wanita yang tak melihat tinggi badan.

"Saya tahu itu mungkin terdengar dangkal, tapi daya tarik fisik dan tinggi badan perlu ada karena menjadi bagian besar. Alasan utama saya berselingkuh adalah karena saya menginginkan apa yang suami saya tidak bisa memberi saya di rumah," katanya seperti dilansir Dailystar, Selasa (11/10/2016).

Menariknya 13 persen dari wanita khawatir memiliki tubuh lebih tinggi dari pasangan prianya bisa membuat pria merasa dikebiri.

Namun, penelitian ini tak perlu membuat pria bertubuh pendek jadi putus asa. Ada beberapa cara pria meningkatkan daya tarik. Beberapa pria terbukti secara ilmiah dapat tampil lebih menarik di depan wanita karena berjanggut, berkeringat lebih banyak, dan berdiri tegak.

Menurut studi dari University of New South Wales, memiliki janggut lebat membuat pria tampak lebih dewasa dan jantan bagi lawan jenis. Dan tampaknya perempuan lebih suka pria jorok karena kandungan androstadienon yang hadir dalam keringat yang dapat meningkatkan suasana hati wanita dan meningkatkan gairah seksual mereka.

"Banyak orang berpendapat bahwa feromon manusia tidak ada, karena manusia tidak menunjukkan perilaku stereotip," kata Dr Claire Wyart, dari University of California, Berkeley.

"Studi lebih kognitif perlu dilakukan untuk memahami bagaimana androstadienon mempengaruhi fungsi kognitif perempuan," lanjutnya.

Selain itu berlatih dengan postur tubuh yang baik juga merupakan cara instan menarik wanita, sehingga berdiri tegaklah agar menarik wanita. Posisi itu penting karena bahasa tubuh mengirimkan sinyal halus tentang kepribadian Anda yang dapat mempengaruhi bagaimana orang lain melihat Anda.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya