Liputan6.com, Amerika Serikat Tidak ada anak yang sebenarnya mau disuntik. Suntikan bisa membuat anak takut dan menangis. Ini karena Jarum suntik yang tajam dan terlihat menakutkan.
Baca Juga
Advertisement
Namun, anggapan anak akan menangis setelah disuntik tidak terjadi pada video yang tengah viral beberapa hari ini. Video viral itu memperlihatkan, trik jitu seorang perawat di Amerika Serikat yang menyuntik bocah lelaki.
Trik jitu ala perawat itu ternyata tidak membuat bocah laki-laki menangis ketika disuntik. Padahal, sang perawat menyuntik bocah itu empat kali (satu kali di jari dan tiga kali di lengan).
Trik ajaib ini juga membantu bocah itu berani disuntik. Video viral ini diunggah di Facebook Tiffany Shelby Marshall, nenek dari bocah laki-laki tersebut pada 30 Desember 2017. Video dibuka dengan suntikan pada jari.
Awalnya, bocah itu gugup karena jarinya akan disuntik. Tapi perawat mengatakan kepadanya, ia punya trik ajaib.
"Kita akan melukis dan membuat lingkaran di atas kertas ini di sini," katanya. "Kamu siap?" Perawat pun dengan cepat menyuntik ke jari lantas membimbing jari si anak "melukis" darah itu ke dalam kartu untuk pemeriksaan darah.
"Waw, aku tidak menangis!" kata si bocah dengan wajah takjub, dikutip dari Scarry Mommy, Jumat (5/1/2018).
Â
Â
Simak video menarik berikut ini:
Suntikan di lengan
Setelah menyuntik di jari, suntikan pada lengan juga dilakukan. Perawat menyuntik bocah dengan cepat sebanyak tiga kali di lengan.
Trik ajaib agar bocah tak menangis: sebelum disuntik, perawat menyuruh bocah itu memeluknya erat dan menutup matanya. Ia pun langsung menyuntik lengan bocah.
Bocah kecil itu sempat menjerit dan ingin berhenti disuntik untuk keempat kalinya. Tapi perawat dengan cepat memeluk, kemudian menyuntik lengannya.
Meski sempat menjerit, si bocah tidak menangis. Ia rupanya lega kalau dirinya sudah selesai disuntik.
Advertisement
Hadiah uang 5 dolar
Sebelum keluar ruangan, si bocah diberikan hadiah uang sebesar 5 dollar (setara dengan Rp67.000). Rupanya uang tersebut adalah hadiah yang dijanjikan keluarganya. Jika si bocah berhasil tidak menangis disuntik, maka ia akan diberi hadiah uang 5 dollar.
Uang 5 dollar pun diterima dan si bocah girang, menari-nari lucu. Momen ini akan membuat siapa saja yang melihatnya tertawa.
Wajah girang bocah itu juga berkat trik ajaib dari perawat tersebut. Ia sukses membuat bocah itu berani dan tidak menangis saat disuntik.