Fungsi Jantung Pada Manusia dan Cara Menjaga Kesehatannya

Jantung adalah salah satu organ yang dilindungi oleh tulang rusuk.

oleh Septika Shidqiyyah diperbarui 21 Nov 2018, 07:00 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2018, 07:00 WIB
Jantung
Ilustrasi kesehatan jantung (sumber: pixabay)

Liputan6.com, Jakarta Fungsi jantung yang utama adalah memompa darah ke seluruh tubuh. Sebagai alat transportasi dalam tubuh, darah bertugas membawa nutrisi dan oksigen yang dibutuhkan oleh organ-organ tubuh, sekaligus mengangkut zat-zat sisa. Jantung dan pembuluh darah membentuk sistem kardiovaskular untuk memastikan kelangsungan hidup manusia. Bisa dikatakan jantung merupakan sebuah organ yang merupakan pusat hidup seluruh tubuh manusia. 

Jantung yang normal dan sehat didukung oleh jaringan otot yang kuat dan bekerja dengan baik dalam memompa darah. Jantung yang berdetak secara terus menerus dalam memompa darah, mampu mengalirkan lebih dari 14.000 liter darah per hari. Organ yang berukuran hanya sekitar satu kepalan tangan ini terletak di tengah dada tepatnya di belakang tulang dada. Jantung termasuk salah satu organ yang dilindungi oleh kedua belas pasang tulang rusuk.

Jantung merupakan sebuah rongga yang digerakkan oleh sebuah otot, otot tersebutlah yang disebut dengan otot jantung. Otot jantung tersebut bekerja untuk memompa darah melalui pembuluh darah oleh kontraksi berirama yang berulang secara terus menerus tanpa henti. Untuk lebih lanjutnya yuk simak ulasan Liputan6 mengenai fungsi jantung bagi tubuh manusia serta cara menjaga kesehatannya yang dirangkum liputan6.com dari berbagai sumber berikut ini.

Fungsi jantung.

Ilustrasi jantung
Ilustrasi jantung (sumber: pixabay)

Penasaran bagaimana organ yang tak lebih dari kepalan tangan mampu memompa darah ke seluruh tubuh? Tiap bagian dari anatomi jantung memiliki fungsinya masing-masing. Berikut ini fungsi jantung berdasarkan anatominya. 

Serambi kanan

Di dalam serambi kanan terdapat darah kotor. Darah kotor adalah darah yang miskin oksigen, memasuki serambi kanan melalui vena cava superior dan inferior. Dari serambi kanan, darah dipompa ke bilik kanan. Pada jantung janin, terdapat lubang di serambi kanan untuk memungkinkan darah mengalir secara langsung ke serambi kiri. Hal ini penting untuk sirkulasi janin, karena paru-paru janin belum mampu bekerja, sehingga janin akan mengambil darah bersih yang kaya oksigen langsung dari ibu. Setelah lahir, paru-paru bayi mengembang dan mulai berfungsi. Lubang tersebut akan tertutup dan membuat batasan antara serambi kanan dan kiri.

Artinya, fungsi jantung berdasarkan anatomi bagian ini adalah untuk menerima darah kotor dari tubuh yang dibawa oleh pembuluh darah. 

Bilik kanan

Bilik kanan merupakan bagian yang bertanggung jawab memompa darah kotor ke paru-paru agar karbon dioksida dapat ditukar dengan oksigen melalui proses pernapasan. Bilik berada di bawah serambi kanan dan di samping bilik kiri. Darah kotor yang mengalir melalui serambi kanan akan melewati katup trikuspid untuk sampai di bilik kanan. Darah ini kemudian dipompa menuju paru-paru melalui katup pulmonalis dan berjalan melalui arteri pulmonalis.

Bila fungsi jantung pada bagian ini tidak berjalan dengan baik, sehingga tidak bisa lagi memompa secara efisien, manusia bisa mengalami gagal jantung kanan.

Serambi kiri

Fungsi jantung pada bagian ini adalah bertanggung jawab menerima darah bersih dari paru-paru. Darah bersih adalah darah yang mengandung oksigen. Darah bersih masuk ke serambi kiri melalui pembuluh balik atau vena pulmonalis. Darah ini kemudian dipompakan ke bilik kiri melalui katup mitral. Serambi memiliki dinding yang lebih tipis dan tidak berotot karena tugasnya hanya sebagai ruangan penerima darah. 

Bilik kiri

Bilik kiri jantung terletak di bawah serambi kiri dan dipisahkan dengan katup mitral. Bilik kiri merupakan bagian jantung yang paling tebal dan bertugas memompa darah bersih ke seluruh tubuh. Kondisi tekanan darah tinggi dapat menyebabkan otot bilik kiri membesar dan mengeras, karena bertambahnya beban kerja bilik kiri jantung dalam memompa darah. Bila hal ini terjadi terus menerus, fungsi jantung pada bagian ini dalam memompa darah ke seluruh tubuh dapat terganggu.

Empat katup yang menjaga aliran darah di jantung

Agar fungsi jantung bekerja optimal, Jantung memiliki empat katup yang menjaga aliran darah mengalir ke satu arah, yaitu: 

- Katup trikuspid yang berfungsi mengatur aliran darah antara serambi kanan dan bilik kanan.

- Katup pulmonal bertugas mengatur aliran darah dari bilik kanan ke arteri pulmonalis yang membawa darah ke paru-paru untuk mengambil oksigen.

- Katup mitral berfungsi mengalirkan darah yang kaya oksigen dari paru-paru mengalir dari serambi kiri ke bilik kiri.

- Katup aorta bertugas membuka jalan bagi darah yang kaya akan oksigen untuk dilewati dari bilik kiri ke aorta (arteri terbesar di tubuh).

3 pembuluh darah di jantung

Selain itu untuk membantu fungsi jantung pada tubuh manusia, ada tiga pembuluh darah utama yang terdapat di jantung, yaitu:

- Arteri bertugas membawa darah yang kaya akan oksigen dari jantung ke bagian tubuh lainnya. Arteri memiliki dinding yang cukup elastis sehingga mampu menjaga tekanan darah tetap konsisten.

- Vena, pembuluh darah yang satu ini membawa darah yang miskin oksigen dari seluruh tubuh untuk kembali ke jantung. Dibandingkan dengan arteri, vena memiliki dinding pembuluh yang lebih tipis.

- Kapiler, pembuluh darah ini bertugas untuk menghubungkan arteri terkecil dengan vena terkecil. Dindingnya sangat tipis sehingga memungkinkan pembuluh darah untuk bertukar senyawa dengan jaringan sekitarnya, seperti karbon dioksida, air, oksigen, limbah, dan nutrisi.

Jika fungsi jantung tidak bekerja, maka akan menimbulkan serangan jantung. Kondisi ini biasanya terjadi mendadak, dan sering disebut gagal jantung. Penyebab gagal jantung bervariasi, namun penyebab utamanya biasanya adalah terhambatnya suplai darah ke otot-otot jantung, oleh karena pembuluh-pembuluh darah yang biasanya mengalirkan darah ke otot-otot jantung tersebut tersumbat atau mengeras, entah oleh karena lemak dan kolesterol, ataupun oleh karena zat-zat kimia seperti penggunaan obat yang berlebihan yang mengandung Phenol Propano Alanin (ppa) yang banyak ditemui dalam obat-obat seperti decolgen, dan nikotin.

Belakangan ini juga sering ditemukan gagal jantung mendadak ketika seseorang sedang beraktivitas. Biasanya hal itu disebabkan oleh pemaksaan aktivitas jantung yang melebihi ambang batas dari suplai darah ke jantung, karena telah terjadi penyempitan arteri akibat plak dan hal ini disebut penyakit iskemia koroner.

Makanan juga menjadi penyebab utama terjadinya serangan jantung, terutama makanan cepat saji (junk food). Para penelti dari McMaster University, Kanada, menemukan hasil bahwa orang yang banyak mengonsumsi makanan yang digoreng, camilan bergaram, dan daging memiliki risiko serangan jantung lebih dari 35 persen lebih besar dibandingkan dengan orang yang mengonsumsi sedikit atau tidak mengonsumsinya

Beberapa fungsi jantung yang sudah disebutkan diatas membuktikan bahwa jantung merupakan organ yang sangat vital. Untuk itu menjaga kesehatan jantung sangat penting. Sayang, hal ini masih banyak orang yang belum sadar akan masalah jantung. Merawat dan menjaga jantung agar tetap sehat memang tidak mudah, namun hal tersebut harus dilakukan.

Cara menjaga kesehatan jantung

Rutin olahraga

Olahraga rutin dapat membantu meningkatkan kebugaran jantung dan paru-paru, menurunkan kolesterol dan tekanan darah, hingga menjaga berat badan tetap sehat. Olahragalah setidaknya 30 menit sehari, minimal 5 hari seminggu. Tidak ada batasan jenis olahraga apa yang bisa dan harus dilakukan untuk mencegah penyakit jantung. Jika kamu memiliki kegiatan yang padat bisa memulai kebiasaan rutin olahraga dengan joging, naik sepeda, yoga dan olahraga ringan lainnya. 

Batasi asupan kolesterol

Cara ideal untuk menjaga tekanan darah adalah dengan mengendalikan asupan lemak jenuh dan kolesterol selalu dalam batas wajar. Jika kadar kolesterol LDL Anda sudah lebih dari 200 mg/dL, sebaiknya Anda berhati-hati. Kadar kolesterol jahat LDL yang terlalu tinggi dapat menyebabkan masalah jantung. Jika Anda sudah mengalami serangan jantung, targetkan LDL Anda menjadi 70 mg/dL atau di bawahnya. Hindari atau batasi makanan yang dapat meningkatkan kolesterol darah, seperti daging berlemak, sosis dan daging burger, mentega, krim, hingga kue, biskuit, cokelat, dan permen. Intinya, batasi garam, lemak, dan gula. Perbanyak makan makanan berserat dan ikan.

Perbanyak makan buah dan sayur

Makanan tinggi serat dapat membantu menurunkan kolesterol serta tekanan darah. Makanan berserat juga membantu mengelola berat badan yang sehat. Kita bisa mendapatkan asupan serat dari sayuran, buah-buahan, gandum, dan kacang-kacangan.

Alpukat, apel, pir, dan pisang termasuk kelompok buah-buahan yang tinggi serat. Sementara itu, brokoli, wortel, dan bayam termasuk dalam sayuran yang tinggi kandungan seratnya. Gandum utuh, kacang merah, kacang kedelai, dan beras merah juga termasuk bahan pangan kaya serat. Susu rendah lemak atau bebas lemak juga baik untuk kesehatan. 

Pertahankan berat badan yang sehat

Kelebihan berat badan dapat menyebabkan kondisi yang meningkatkan peluang terkena penyakit jantung -termasuk tekanan darah tinggi, kolesterol tinggi, dan diabetes. Sindrom metabolik -kombinasi lemak di sekitar perut, tekanan darah tinggi, gula darah tinggi dan trigliserida tinggi, juga meningkatkan risiko penyakit jantung. Salah satu cara untuk melihat apakah berat badan Anda sehat adalah menghitung indeks massa tubuh (BMI). Ini yang mempertimbangkan tinggi dan berat badan dalam menentukan apakah Anda memiliki persentase lemak tubuh sehat atau tidak sehat.

Angka BMI 25 dan lebih tinggi, umumnya dikaitkan dengan kolesterol tinggi, tekanan darah tinggi, dan peningkatan risiko penyakit jantung dan stroke. Lingkar pinggang juga bisa menjadi alat yang berguna untuk mengukur seberapa banyak lemak perut yang Anda miliki.

Berdasarkan ulasan diatas, kesimpulannya fungsi jantung bagi tubuh manusia antara lain:

- Memompa darah keseluruh tubuh

- Melakukan perekaman keseluruhan aktivitas listrik pada jantung

- Menerima darah beroksigen dari paru paru

- Membantu membuang limbah sisa metabolisme tubuh

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya