Denda Rp50 Juta Rizieq Shihab, Pakar: Bayar atau Tidak, Kerumunan Tetap Berpotensi Tularkan COVID-19

Denda Rp50 juta Rizieq Shihab, bayar atau tidak, yang namanya kerumunan tetap berpotensi tularkan COVID-19.

oleh Fitri Haryanti Harsono diperbarui 16 Nov 2020, 17:30 WIB
Diterbitkan 16 Nov 2020, 17:30 WIB
FOTO: Tiba di Petamburan, Rizieq Shihab Disambut Massa Pendukung
Rizieq Shihab menyapa massa pendukungnya saat tiba di kediamannya di Jalan Petamburan, Jakarta, Selasa (10/11/2020). Rizieq Shihab tiba di kediamannya usai pulang dari Arab Saudi. (merdeka.com/Imam Buhori)

Liputan6.com, Jakarta Acara pernikahan putri pimpinan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, Sharifa Najwa Shihab di Petamburan, Jakarta Pusat beberapa hari lalu berujung denda Rp50 juta. Denda dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta tersebut dikarenakan terjadi kerumunan massa dalam jumlah banyak pada acara yang diselenggarakan berbarengan dengan peringatan Maulid Nabi tersebut.

Lantas apakah denda Rp50 juta kepada Rizieq Shihab berhasil membuat efek jera? Ketua Umum Ikatan Ahli Kesehatan Masyarakat Indonesia (IAKMI) Ede Surya Darmawan menegaskan, fokus utama bukan pada persoalan denda, melainkan potensi penularan COVID-19 dari kerumunan.

"Dalam konteks public health (kesehatan masyarakat), tentu kita menyayangkan, kalau ada kumpul-kumpul orang. Ini yang berpotensi menularkan COVID-19, yang (rasanya) kok enggak sadar-sadar juga gitu ya," tegas Ede kepada Health Liputan6.com melalui sambungan telepon, Senin (16/11/2020).

"Soal membayar denda, itu tidak berhubungan dengan virus Corona. Karena yang menularkan kan si virus Corona-nya, kecuali dengan membayar denda, lalu tidak terjadi penularan. Ini yang mesti dipahami."

Untuk siapapun yang menciptakan kerumunan, lanjut Ede, tidak hanya Rizieq Shihab, denda atas pelanggaran protokol kesehatan bersifat administrasi saja.

"Yang demo dan hajatan didenda (karena menciptakan kerumunan). Denda itu hanya adiministrasi, tidak (berarti) membuat orang tercegah penularannya (COVID-19)," lanjutnya.

 

 

 

** #IngatPesanIbu

Pakai Masker, Cuci Tangan Pakai Sabun, Jaga Jarak dan Hindari Kerumunan.

Selalu Jaga Kesehatan, Jangan Sampai Tertular dan Jaga Keluarga Kita.

Saksikan Video Menarik Berikut Ini:


Denda sebagai Pengingat, Pelanggaran Seharusnya Tidak Terjadi

FOTO: Menuju Petamburan, Rizieq Shihab Dikawal Ratusan Massa
Ratusan massa berkonvoi mengawal Rizieq Shihab usai tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, Selasa (10/11/2020). Konvoi tersebut dilakukan untuk mengawal perjalan Rizieq Shihab menuju kediamannya di Petamburan, Jakarta. (Liputan6.com/Angga Yuniar)

Denda pelanggaran protokol kesehatan bukan dimaknai semata-mata menegakkan disiplin dan merasa sudah 'lolos' dari pelanggaran tersebut.

"Jangan kemudian denda itu kesannya, satu orang menegakkan disiplin, lalu satu orang mematuhi bayar denda karena telah melanggar. Bukan persoalan isu itu, tapi isunya adalah potensi penularan COVID-19 tetap terjadi, bayar atau tidak bayar denda," jelas Ede.

"Prinsip apapun yang mengundang potensi kerumunan berarti mengundang penularan COVID-19. Toh, denda itu tidak cukup untuk melakukan detection (deteksi dini COVID-19) kepada semua yang hadir jumlahnya sekian ribu orang."

Konteks denda, menurut Ede, sebuah instrumen untuk mengingatkan bahwa pelanggaran seharusnya tidak dilakukan.

"Langkah ke depan, misalnya, orang mau ada hajatan, yaudah diimbau. Ini lho ada protokol kesehatannya, yuk kita taati bareng-bareng. Dengan demikian, terhindar dari penularan COVID-19 dan enggak perlu bayar denda," pungkasnya.


Infografis Gebrakan Denda Tidak Pakai Masker

Infografis Gebrakan Denda Tidak Pakai Masker
Infografis Gebrakan Denda Tidak Pakai Masker (Liputan6.com/Triyasni)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya