Update: 2 Juta Dosis Vaksin COVID-19 Disuntikkan per 29 Oktober 2021

2.035.084 dosis vaksin COVID-19 disuntikkan ke masyarakat Indonesia hari ini.

oleh Benedikta Desideria diperbarui 29 Okt 2021, 18:35 WIB
Diterbitkan 29 Okt 2021, 18:35 WIB
Ekspresi Para Lansia Saat Jalani Vaksinasi COVID-19
Petugas kesehatan saat mengisi serum vaksin ke dalam jarum suntik untuk lansia di Puskesmas Kecamatan Senen, Jakarta Pusat, Selasa (23/2/2021). Vaksinasi untuk Lansia akan dimulai di ibu kota provinsi untuk seluruh provinsi di Indonesia, di prioritaskan di Jawa-Bali. (Liputan6.com/Herman Zakharia)

Liputan6.com, Jakarta Dua juta dosis vaksin COVID-19 disuntikkan ke masyarakat pada Jumat, 29 Oktober 2021. Dari data Kementerian Kesehatan RI hingga pukul 12.00 WIB tepatnya 2.035.084 dosis vaksin COVID-19 disuntikkan.

Per hari ini, sudah ada 117.689.114 orang yang sudah menerima dosis pertama COVID-19. Angka ini berkat tambahan sejumlah 1.068.833 vaksin COVID-19 yang disuntikkan.

Sementara itu, untuk dosis kedua bertambah 961.208. Maka, sudah ada 72.061.077 orang di Indonesia yang mendapatkan dosis lengkap vaksin COVID-19.

Tenaga kesehatan yang mendapatkan booster alias dosis ketiga vaksin COVID-19 terus bertambah. Tepatnya 5.043 per hari ini. Maka sudah 1.121.925 tenaga kesehatan yang mendapatkan perlindungan tambahan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Infografis Vaksin Covid-19 Booster, Butuh atau Enggak?

Infografis Vaksin Covid-19 Booster, Butuh atau Enggak?
Infografis Vaksin Covid-19 Booster, Butuh atau Enggak? (Liputan6.com/Niman)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya