Foto Tampan `Royal Baby`Bakal Beredar

Tentu saja tidak mudah mendapatkan gambar atau foto cucu baru Ratu Ellizabeth. Minggu depan, fotografer Kerajaan Inggris bakal memajangnya

oleh Kusmiyati diperbarui 14 Agu 2013, 14:45 WIB
Diterbitkan 14 Agu 2013, 14:45 WIB
royalbaby--130814b.jpg
Semenjak kelahiran Royal Baby 22 Juli lalu masyarakat belum benar-benar melihat rupa wajahnya. Selama ini hanya melihat Prince George Alexander Louis Cambridge ini terbalut selimut dei pelukan sang Ibu, Kate Midleton.

Gambar resmi Royal Baby diharapkan minggu depan sudah dapat dilihat, Istana Kensington menegaskan foto diambil oleh kerajaan.

Fotografer beruntung yang mengabadikannya sudah dari masa dahulu mengambil foto resmi Royal Baby mulai dari William.

Fotografer profesional seperti Mario Testino merupakan favorit Putri Diana. Media Inggris melaporkan bahwa foto-foto resmi pertama dari George Alexander Louis diharapkan menjadi foto keluarga dengan gaya lebih santai dan non formal.

Foto keluarga tersebut terdiri dari orangtua dari William dan Middleton. Kate menginginkan foto keluarga yang santai karena dirinya merasa akan enak dilihat ketika foto keluarga tampil dengan pembawaan alami dan santai.

Jika belum diputuskan waktu foto keluarga, foto resmi pertama calon raja masa yang akan datang ini adalah saat pembaptisannya mungkin di bulan Oktober.

Sejarawan dan pengikut kerajaan sangat ingin melihat gambaran langsung bayi dengan ayah, Pangeran Charles sang kakek, dan nenek buyut Ratu Elizabeth II.

Hal ini merupakan penggambaran terakhir monarki  dengan tiga generasi ahli warisnya.

(Mia/Abd)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya