Jus wortel adalah jus yang rendah kalori dan kaya akan vitamin serta mineral. Jus berwarna oranye ini memiliki rasa yang enak, dan sangat mudah untuk dibuat. Selain itu, jus wortel juga memberikan manfaat kesehatan lainnya untuk tubuh. Apa saja?
Dikutip dari laman Health Me Up, Selasa (18/2/2014) ada beberapa manfaat kesehatan lainnya yang didapat ketika mengonsumsi segelas jus wortel
1. Tingkatkan sistem kekebalan tubuh
Jus wortel diperkaya dengan nutrisi dan antioksidan, serta vitamin C. Hal ini membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang berguna sebagai pelindung tubuh.
2. Mengatur gula darah
Jus wortel mengandung karotenoid dengan jumlah yang cukup tinggi, dan bermanfaat untuk menyeimbangkan kadar gula dalam tubuh.
3. Untuk kulit
Wortel kaya akan vitamin A dan C, yang dapat membantu memelihara kulit, mencegah kulit kering, dan terjadinya noda di kulit. Selain itu, antioksidan dalam jus wortel memperlambat terjadinya proses penuaan dan membantu dalam memproduksi kolagen, yang dapat memertahankan elastisitas kulit.
(Adt/Abd)
Dikutip dari laman Health Me Up, Selasa (18/2/2014) ada beberapa manfaat kesehatan lainnya yang didapat ketika mengonsumsi segelas jus wortel
1. Tingkatkan sistem kekebalan tubuh
Jus wortel diperkaya dengan nutrisi dan antioksidan, serta vitamin C. Hal ini membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang berguna sebagai pelindung tubuh.
2. Mengatur gula darah
Jus wortel mengandung karotenoid dengan jumlah yang cukup tinggi, dan bermanfaat untuk menyeimbangkan kadar gula dalam tubuh.
3. Untuk kulit
Wortel kaya akan vitamin A dan C, yang dapat membantu memelihara kulit, mencegah kulit kering, dan terjadinya noda di kulit. Selain itu, antioksidan dalam jus wortel memperlambat terjadinya proses penuaan dan membantu dalam memproduksi kolagen, yang dapat memertahankan elastisitas kulit.
(Adt/Abd)