Kucing Ini Kawin dengan 5 Betina dalam Semalam, Kondisinya Kini Bikin Miris

Kucing jenis russian blue ini saat ini sedang mendapatkan perawatan.

oleh Novita Ayuningtyas diperbarui 06 Jan 2021, 08:34 WIB
Diterbitkan 07 Okt 2019, 14:35 WIB
Kucing Ini Kawin dengan 5 Betina dalam Semalam, Kondisinya Kini Bikin Miris
Kucing Xiaopi (Sumber: Worldofbuzz)

Liputan6.com, Jakarta Memelihara hewan peliharaan tentu saja memiliki beberapa manfaat. Mulai dari tak akan merasa kesepian hingga melatih disiplin karena harus ada perawatan ekstra bagi binatang peliharaanmu. Salah satu hewan peliharaan yang cukup sering ditemukan ialah kucing.

Kucing memang salah satu hewan peliharaan yang cukup dimintai. Mulai dari bulu halusnya, sikap manjanya hingga tingkah laku yang terkadang menggemaskan.

Perlakuan khusus bagi hewan peliharaan juga diperlukan. Mulai dari memberi makan, vitamin, memandikannya hingga pengecekan kesehatan hewan peliharaanmu. Salah satunya, kamu bisa membawa binatang peliharaanmu ke pet shop.

Namun rupanya membawa hewan peliharaanmu ke pet shop juga tak menjamin akan kesehatannya. Tentu saja, kamu harus pintar-pintar memilih pet shop yang baik dan bagus bagi hewan peliharaanmu.

Pasalnya Tuan Zhao di Provinsi Guangdong, China pemilik dari seekor kucing jantan bernama Xiaopi ini justru menemukan kucingnya dalam keadaan tak sehat. Dilansir Liputan6.com dari Worldofbuzz, Senin (7/10/2019) hal ini terjadi setelah Tuan Zhao membawa pulang kucing kesayangannya dari sebuah pet shop sekaligus penitipan hewan.

Terkena dehidrasi akut

Kucing Ini Kawin dengan 5 Betina dalam Semalam, Kondisinya Kini Bikin Miris
Kucing Xiaopi (Sumber: Worldofbuzz)

Kucing berjenis russian blue yang dimiliki oleh Tuan Zhao yang berasal dari guangzhou, Provinsi Guangdong ini dititipkan pada sebuah tempat penitipan hewan. Namun, pada pagi hari Tuan Zhao saat ingin mengambil kucing kesayangannya yang bernama Xiaopi ia justru mendapati keadaan sang kucing yang tergolek lemas.

Rupanya, Xiaopi menderita dehidrasi akut setelah semalam berada di penitipan hewan. Bahkan, Xiaopi juga membutuhkan suntikan glukosa untuk memberinya tenaga kembali. Tentu saja hal ini membuat majikan naik pitam. Rupanya setelah dicek melalui CCTV, penyebab kucing jantan tersebut menjadi lemas karena ia telah kawin dengan 5 betina dalam satu malam di tempat penitipan hewan itu.

Penitipan hewan telah diperingatkan

Kucing Ini Kawin dengan 5 Betina dalam Semalam, Kondisinya Kini Bikin Miris
Kucing Xiaopi (Sumber: Worldofbuzz)

Sebelum menitipkan Xiaopi, Tuan Zhao telah memberikan informasi kepada para staf penitipan hewan jika kucing miliknya tidak dikebiri dan harus berhati-hati. Namun, dilansir Liputan6.com dari LADBible, Senin (7/10/2019) sepertinya para staf melupakan hal tersebut dan membiarkan kucing jantan itu berjalan-jalan dengan bebas.

Saat memeriksa CCTV, sang pemilik menemukan jika kucing-kucing di tempat tersebut tak diberi makan pada siang hari serta dibiarkan bebas di malamnya. Diketahui jika pada pukul 10:40 malam waktu setempat hingga pukul 05.00 pagi Xiaopi kawin dengan lima kucing betina yang ada di penitipan hewan itu.

Dapat kompensasi

Para pemilik kucing betina juga melakukan protes kepada Tuan Zhao karena mereka tidak berniat memiliki anak kucing kembali. Namun, setelah mengetahui jika kesalahan terletak pada staf penitipan hewan. Para kucing betina tersebut mendapatkan kompensasi dari setiap anak kucing yang akan lahir nantinya. Begitu pula dengan Xiaopi yang langsung mendapatkan perawatan karena dehidrasi.

Meski telah mencapai kata maaf dan sepakat, Tuan Zhao tetap tak bisa menyembunyikan rasa kesalnya. Ia juga menuliskan pesan di akun media sosial terkait hal yang dialami oleh Xiaopi.

"Saya pikir mereka akan profesional, tetapi anggota staf tidak memberinya makan di siang hari, dan membiarkannya berkeliaran dengan bebas di malam hari. Itu benar - semua kucing bebas berjalan di sekitar toko, dan kemudian karyawan pulang." tulis Tuan Zhao.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya