Liputan6.com, Jakarta Motor menjadi salah satu sarana transportasi yang hampir dimiliki semua orang. Hampir setiap anak muda zaman sekarang sudah dibelikan oleh orang tuanya. Namun terkadang, ada pula yang kurang beruntung karena orang tuanya belum mampu.
Karena tidak punya motor, ada seorang anak yang dibully temannya karena suka 'nebeng'. Hal ini terjadi pada seorang adik dari netizen akun TikTok @sfr.jihan.
Â
Advertisement
Baca Juga
Lewat akun media sosial TikToknya, ia mengunggah video saat beri kejutan sebuah sepeda motor untuk sang adik. Saat melihat motor baru di rumah, sang adik pun langsung kaget dan memeluk motor tersebut hingga menangis.
Kejadian ini pun banyak mengundang tanggapan netizen karena terharu. Berikut ulasan kisah perjuangan kakak belikan adiknya motor karena sering dibully yang Liputan6.com kutip dari TikTok @sfr.jihan, Senin (22/3/2021)
Sang Adik Dibully karena Nebeng Temannya
Dalam video TikTok yang diunggah oleh akun @sfr.jihan, terlihat bahwa sang adik baru pulang ke rumah. Saat ia membuka pintu, adiknya melihat motor baru dan langsung memeluknya.
Terlihat kegirangan, ia pun sampai menangis karena terharu. Dalam video tersebut ia menuliskan bahwa sang adik sempat dibully karena suka 'nebeng' teman-temannya.
"jadi adek gue sering dibully sama temen-temennya karena gapunya motor dan suka nebeng motor temen" tulis akun @sfr.jihan.
Advertisement
Perjuangan sang kakak
Tahu kalau sang ibu tidak sanggup belikan motor, sang kakak pun berusaha kumpulkan uang. Saat ia berulang tahun, kakaknya meminta temannya untuk memberi hadiah uang daripada kado berupa barang.
Permintaan kado ini memang cukup sering terjadi, karena sebagai teman dekat lebih baik memberi kado yang tepat daripada barang yang diberikan tidak berguna. Meski apapun kadonya pasti si penerima akan sangat berterima kasih.
Lalu akhirnya sang kakak pun bisa membayar DP motor untuk adiknya. Melihat reaksi sang adik bahagia mendapat motor, ia pun terharu dan ikut menangis.