Resep Cakalang Suwir Khas Manado, Pedas, Gurih, dan Bikin Nagih

Resep cakalang suwir atau yang dikenal dengan nama Pampis Ikan Cakalang, memiliki cita rasa unik berkat ikan cakalang yang diasap secara tradisional.

oleh Fitriyani Puspa Samodra diperbarui 26 Jul 2024, 19:00 WIB
Diterbitkan 26 Jul 2024, 19:00 WIB
Menu Maksi: Cakalang Pampis ala Manado
Untuk menu makan siang kali ini, kita akan mencoba membuat masakan khas dari tanah Manado

Liputan6.com, Jakarta Ikan cakalang suwir merupakan lauk yang sempurna untuk dinikmati bersama nasi putih hangat. Dengan rasa gurih dan pedas, resep cakalang suwir khas Manado ini pasti akan membuat ketagihan. Resep cakalang suwir atau yang dikenal dengan nama Pampis Ikan Cakalang, memiliki cita rasa unik berkat ikan cakalang yang diasap secara tradisional. 

Aroma asap yang sedap dan rasa gurih yang khas membuatnya menjadi favorit banyak orang. Dalam kuliner Manado, ikan cakalang asap ini menjadi bahan utama yang diolah dengan bumbu rica yang super pedas. Ikan cakalang yang memiliki serat daging kokoh semakin nikmat saat diaduk dengan bumbu rica, serai, dan daun jeruk yang menambah keharuman pada hidangan ini. 

Meskipun terlihat istimewa, resep cakalang suwir i tidak memerlukan teknik yang rumit. Anda bisa mendapatkan ikan cakalang asap di toko online atau pasar tradisional dalam bentuk potongan maupun utuh. Berikut adalah resep cakalang suwir yang bisa Anda coba di rumah untuk menikmati sensasi gurih dan pedasnya yang luar biasa, dirangkum Liputan6.com dari berbagai sumber, Jumat (26/7/2024).

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Bahan Resep Cakalang Suwir

bumbu dapur
Ilustrasi/copyright shutterstock.com/timmy49
  • 1 ekor ikan cakalang asap
  • 2 batang serai, iris halus
  • 1 sdt merica bubuk
  • 1 sdt gula pasir
  • 2 sdt garam
  • 1 sdm kaldu jamur
  • 5 lembar daun jeruk, iris halus

Bumbu Halus

  • 8 butir bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 buah cabe merah
  • 10 buah cabe rawit merah
  • 1 cm jahe

Cara Membuat Resep Cakalang Suwir

Bisnis Ikan Cakalang Asap
Ilustrasi cakalang
  1. Lepaskan ikan cakalang dari kayu penjepitnya. Suwir-suwir halus dagingnya dan sisihkan.
  2. Haluskan semua bahan bumbu. Anda bisa menggunakan cobek atau blender dengan menambahkan sedikit minyak untuk mempermudah prosesnya.
  3. Panaskan sedikit minyak di wajan, tumis bumbu halus hingga matang dan mengeluarkan aroma wangi.
  4. Tambahkan serai, aduk hingga serai layu.
  5. Masukkan ikan cakalang suwir, aduk-aduk hingga tercampur rata dengan bumbu.
  6. Bumbui dengan garam, gula, merica bubuk, kaldu jamur, dan daun jeruk iris halus. Aduk kembali hingga semua bahan tercampur sempurna.
  7. Teruskan mengaduk hingga ikan cakalang dan bumbu mengering dan matang.
  8. Angkat dan sajikan cakalang suwir rica-rica dengan nasi hangat.

Selamat menikmati hidangan khas Manado yang gurih dan pedas ini!


Tips Membuat Ikan Cakalang Suwir

Ilustrasi ikan cakalang.
Ilustrasi ikan cakalang. (Photo by Unsplash)
  • Jika membeli ikan cakalang asap dalam keadaan utuh, lepaskan dari kayu penjepitnya terlebih dahulu. Kukus ikan sebentar hingga dagingnya lunak, kemudian cabik-cabik dengan garpu hingga menjadi suwiran halus.
  • Anda juga bisa menggunakan ikan cakalang asap potongan yang dijual di pasar tradisional. Pastikan untuk memilih potongan yang segar dan berkualitas.
  • Untuk hasil terbaik, masak ikan cakalang suwir hingga benar-benar kering. Proses pengeringan ini membantu memperkuat rasa dan aroma, serta membuatnya lebih tahan lama saat disimpan.
  • Ikan cakalang suwir sangat cocok disajikan dengan nasi hangat atau nasi kuning. Kombinasi ini akan membuat hidangan Anda semakin nikmat.
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya