Liputan6.com, Jakarta Toronto International Film Festival kembali hadir untuk kali ke-49. Acara ini menjadi ajang pertemuan bagi banyak pelaku industri perfilman dari berbagai negara, termasuk aktris cantik nan kondang asal Korea Kim Go Eun.Â
Kim Go Eun hadir pada tanggal 13 September 2024 waktu setempat. Ia mempromosikan film terbarunya yang berjudul Laws of Love in the Big City bersama rekan mainnya Noh Sang Hyun dan sutradara Lee Eon Hee.
Ketika hadir di red carpet, Kim Go Eun mengejutkan publik dengan penampilan potongan rambut terbarunya. Jika biasanya ia tampil dengan rambut panjang terurai, kali ini ia memilih potongan rambut super pendek bergaya pixie.
Advertisement
Rambut pendek ini diketahui sebagai bagian dari persiapannya untuk proyek serial Netflix terbarunya yang berjudul The Price of Confession.Penasaran dengan tampilannya? Yuk intip potretnya sebagaimana telah dirangkum Liputan6.com pada Selasa (17/9/2024):
1. Hadir di red carpet Film Festival Toronto, Kim Ga Eun tampil memadukan rambut pixienya dengan pakaian putih satin. Dengan atasan strapless bergaya korset dipadukan rok panjang menyapu lantai.
Advertisement
2. Penampilannya semakin lengkap dengan perhiasan silver, mengenakan kalung model choker tanpa liontin serta anting-anting model rain drop nya. Wajahnya dipoles natural glasskin hanya menonjolkan lipstik coralnya.
3. Outfit kedua, perempuan 33 tahun ini tampil semi formal dengan setelan warna coklat. Dari blazer sebagai outer dan inner vest serta bawahan celana panjang.
Advertisement
4. Ia melengkapinya dengan anting-anting silver model raindrop. Wajahnya dipoles flawless dengan lipstik pink glossy. Rambut pendeknya pun ditata rapi.
5. Penampilan selanjutnya, ia kembali tampil dengan pakaian serba putih. Kali ini dengan atasan cape berhiasalam bunga 3D di bagian leher serta rok panjang diperindah dengan belt silver Chanel.
Advertisement
6. Kali ini pemain Yumi Cell ini mengenakan anting-anting silver model bunga. Wajahnya dipoles riasan natural. Dan rambut pixie tampak shining.
7. Menebar senyum dengan oufit menawan di sepanjang acara, Kim Go Eun sukses bikin pangling dan takjub netizen di unggahan instagramnya @ggonekim.
Advertisement