Liputan6.com, Jakarta - Pertemuan antara presiden terpilih Joko Widodo dengan Hatta Rajasa di kediaman Surya Paloh memang cukup mengagetkan dan melegakan. Sayang, belum bisa dipastuikan substansi pembicaraan di antara keduanya. Termasuk pula ketika keesokan harinya SBY bertemu Koalisi Merah Putih.
Selain berita soal pertemuan demi pertemuan itu, kabar lainnya yangf menyita perhatian adalah tentang ucapan Fahri Hamzah yang akan menyerang pasangan Jokowi-JK begitu keduanya dilantik. Demikian pula keheranan Wasekjen Partai Golkar Tantowi Yahya atas usul untuk menjual pesawat kepresidenan.
1. Apa di Balik Pertemuan Hatta-Jokowi dan SBY-Koalisi Merah Putih?
Tak sampai 24 jam berselang setelah presiden terpilih Jokowi dan cawapres lawan, Hatta Rajasa bertemu semalam, pertemuan lain digelar pagi ini. Presiden SBY dijadwalkan menerima kunjungan dari para petinggi parpol di Koalisi Merah Putih pengusung Prabowo-Hatta.
"Saya kira ada (hubungan). SBY masih jadi presiden. Jadi dia punya kewajiban untuk bisa merangkul semua elemen parpol yang belakangan ini terbelah," kata pengamat politik dari LIPI, Indria Samego kepada Liputan6.com di Jakarta, Selasa (2/9/2014).
Selengkapnya: Apa di Balik Pertemuan Hatta-Jokowi dan SBY-Koalisi Merah Putih?
2. Fahri Hamzah PKS: Begitu Jokowi Dilantik, Saya akan Serang
Politisi PKS Fahri Hamzah selama ini dikenal sebagai sosok yang kerap mengkritik dan berseberangan dengan presiden terpilih 2014 Joko Widodo atau Jokowi. Meski tindakannya itu malah kadang membuat elektabilitas Jokowi semakin meningkat, namun Fahri berjanji akan terus menyerang Jokowi.
"Makanya, begitu Jokowi dilantik, saya akan serang, tidak akan berhenti apa pun risikonya. Saya tidak mencari comfortibility (kenyamanan), yang saya cari kebenaran umum," ujar Fahri di kediaman SBY di Puri Cikeas, Bogor, Jawa Barat, Selasa (2/9/2014).
Selengkapnya: Fahri Hamzah PKS: Begitu Jokowi Dilantik, Saya akan Serang
3. Wasekjen Golkar: Pesawat Kepresidenan Dibeli Malah Disuruh Jual
Usulan penjualan pesawat kepresidenan dari politisi PDIP Maruarar Sirait mendapat penolakan dari Wakil Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Golkar Tantowi Yahya. Tantowi menilai, pesawat khusus kepresidenan justru menghemat dan lebih mengefektifkan anggaran negara.
"Pesawat yang sudah dibeli kok malah disuruh jual. Justru lebih efisien kalau presiden punya pesawat sendiri," kata Tantowi di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (2/9/2014).
Selengkapnya: Wasekjen Golkar: Pesawat Kepresidenan Dibeli Malah Disuruh Jual
4. Zulkifli Hasan: Hatta Ucapkan Selamat pada Jokowi Semalam
Cawapres nomor urut 1 yang juga Ketum PAN Hatta Rajasa diketahui ikut dalam pertemuan antara presiden terpilih Jokowi dengan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh malam tadi. Dalam pertemuannya dengan Jokowi, Hatta sempat mengucapkan selamat atas kemenangan Jokowi di Pilpres 2014.
Hal ini diungkapkan Ketua DPP PAN Zulkifli Hasan. "Silaturahmi dan memberikan ucapan selamat," kata Zulkifli Hasan di Jakarta, Selasa dini hari (2/9/2014). Namun Menteri Kehutanan itu enggan memaparkan lebih jauh soal substansi perbincangan antara Jokowi, Hatta, dan Surya Paloh.
Selengkapnya: Zulkifli Hasan: Hatta Ucapkan Selamat pada Jokowi Semalam
5. Usai Bertemu Hatta di Rumah Surya Paloh, Jokowi Puasa Bicara
Usai pertemuan Jokowi dan Hatta Rajasa, Surya Paloh yang mengenakan baju batik berlengan panjang coklat bermotif bunga itu tampak mengantarkan Jokowi ke pelataran depan rumah megahnya.
Jokowi yang keluar dari rumah, langsung masuk ke dalam mobil Mercy hitam bernopol B 1190 RFS. Dia enggan bicara kepada wartawan yang menunggunya di luar pagar rumah.
"Besok, besok, besok," kata Jokowi dari dalam mobil yang didampingi Deputi Tim Transisi Hasto Kristiyanto, Senin (1/9/2014) malam.
Selengkapnya: Usai Bertemu Hatta di Rumah Surya Paloh, Jokowi Puasa Bicara
Top 5 Indonesia Baru: Pertemuan Jokowi-Hatta dan Ucapan Selamat
Setelah Jokowi bertemu Hatta, SBY bertemu Koalisi Merah Putih di Puri Cikeas. Semua pertemuan itu menyisakan banyak cerita.
Diperbarui 03 Sep 2014, 07:31 WIBDiterbitkan 03 Sep 2014, 07:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Tak Masalah Makan Bergizi Gratis Dibawa Pulang, Tapi Ada Catatan
Pelecehan Seksual hingga Intelektual Masih Dihadapi Seniman Perempuan di Jakarta
Wakil Wali Kota Depok Minta Bangunan Liar di Pinggir Situ Pangarengan Dibongkar
Kai EXO Siap Konser Solo di Jakarta, EXO-L Jangan Lupa Catat Tanggalnya
Niat Mengeluarkan Zakat Padi, Panduan Lengkap Zakat Pertanian dalam Islam
Nasib Makan Bergizi Gratis di Bulan Ramadan, Pemerintah Ubah Skema Penyaluran
Donald Trump hingga Paus Fransiskus, 338 Nama Masuk Nominasi Nobel Perdamaian 2025
Wilson Fisk: Dari Kingpin hingga Walikota, Evolusi Karakter Lawan Daredevil yang Menarik di MCU
BPBD Bekasi: 16.371 KK di 16 Kecamatan Terdampak Banjir
Astra Infra Beri Diskon Tarif Tol 20% Ruas Tangerang-Merak dan Cikopo-Palimanan
Lucinta Luna Ungkap Kondisi Nikita Mirzani Selama Ditahan: Happy dan Tetap Ceria
Trump Tunda Kebijakan Tarif, IHSG Ditutup Perkasa