Liputan6.com, Jakarta - Ketua DPP PAN Tjatur Sapto Edy mengatakan ada 6 fraksi setuju untuk dilakukan paripurna pemilihan ketua DPR malam ini. Menurutnya hal tersebut sudah diputuskan ketua rapat, Popong Otje Djundjunan.
"Hasilnya 6 fraksi setuju untuk Paripurna malam ini dan sudah diputuskan tadi oleh Ibu ketua rapat. Untuk paripurna diadakan sekitar jam 9 ini, jadi kita sekarang menuju paripurna," ujar Tjatur di Gedung Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (1/10/2014).
Sementara itu, politisi Golkar, Aziz Syamsudin menegaskan dari kubu Koalisi Indonesia Hebat, fraksi PKB memilih abstain.
"PKB abstain, yang lainnya tidak setuju. Yang nggak setuju PDIP, Hanura dan Nasdem," ujar Aziz.
Menurutnya, kubu PKB memilih abstain lantaran partai Nasdem meminta waktu untuk mempelajari tata tertib (tatib) DPR.
"Untuk minta waktu mempelajari, dari Nasdem minta mempelajari tatib. Nah tatib itu kan secara mekanisme secara perundang-undangan," jelas Aziz.
Sebelumnya, Rapat konsultasi pimpinan partai politik dengan pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat sementara untuk membahas waktu pemilihan pimpinan DPR 2014-2019 menemui jalan buntu.
Koalisi Merah Putih mendesak agar penentuan pimpinan DPR ditentukan pada malam ini. Namun, sejumlah partai pendukung Joko Widodo-Jusuf Kalla meminta agar penentuan ditunda. (Ans)
Pemilihan Pimpinan DPR Lanjut Malam Ini
6 Fraksi setuju untuk dilakukan paripurna pemilihan ketua DPR malam ini.
diperbarui 01 Okt 2014, 21:57 WIBDiterbitkan 01 Okt 2014, 21:57 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Melimpah di Indonesia, Gas Bumi jadi Penunjang Transisi Energi
Kebiasaan Ngemil Ini Ternyata Bisa Picu Diabetes, Hindari Makanan Tersebut
BPOM Ciduk 16 Produk Kosmetik Palsu, Tersebar di Jakarta hingga Makassar
5 Arti Mimpi Pingsan dalam Islam, Cerminkan Kondisi Psikologis Seseorang
Tips Pintar Bahasa Inggris: 41 Cara Efektif Kuasai dalam Waktu Singkat
Saksikan Sinetron Luka Cinta Episode Selasa 26 November 2024 Pukul 21.30 WIB di SCTV, Simak Sinopsisnya
Polri Pecat AKP Dadang, Kabag Ops Solok Selatan yang Tembak Mati Kasat Reskrim
Menaker Yassierli Serukan Inovasi Preventif untuk Perluasan Kepesertaan Jaminan Sosial
Anos dari Anime Apa: Mengenal Karakter Raja Iblis Terkuat
50 Tips Pintar untuk Meningkatkan Kecerdasan dan Produktivitas, Ternyata Gampang
KLH Tutup Pembuangan Sampah Ilegal di Bekasi
Cara Pemerintah Tangkal Hoaks untuk Pilkada yang Kondusif