Liputan6.com, Jakarta - Bupati Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu Ahmad Hijazi meminta 235 jemaah haji asal daerah tersebut yang baru saja tiba di Tanah Air agar menjadi teladan masyarakat.
"Alhamdulillah rombongan jemaah haji Kabupaten Rejang Lebong telah tiba kembali dengan selamat, saya mengharapkan saudara-saudara semuanya bisa menjadi teladan saat kembali ke tempat masing-masing," ujar Hijazi saat menyambut kedatangan 235 jemaah haji asal daerah itu Masjid Agung Baitul Makmur Rejang Lebong, seperti dikutip dari Antara, Jumat (7/9/2018).
Baca Juga
Dia mengingatkan jemaah haji agar mempersiapkan diri mereka guna kembali ke tengah-tengah masyarakat setelah satu bulan lebih menunaikan rukun Islam kelima tersebut.
Advertisement
Hijazi juga mengucapkan terima kasih kepada panitia haji Kabupaten Rejang Lebong karena pelaksanaan ibadah haji 2018 bisa berjalan dengan baik. Serta, kata dia, jumlah jemaah yang berangkat dan kembali masih tetap sama sebanyak 235 orang.
Sementara itu, Kepala Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong H Tasri mengharapkan jemaah haji yang baru kembali ini nantinya bisa mengayomi dan menjadi contoh bagi masyarakat banyak.
"Kita mengharapkan jemaah haji yang baru kembali ke Rejang Lebong ini bisa berbagi pengalaman, serta membagi ilmu mereka saat melaksanakan ibadah haji kepada warga kita yang akan berangkat menunaikan ibadah haji pada 2019," kata Tasri.
Jumlah haji Rejang Lebong yang berangkat pada 2018 sebanyak 235 orang dan semuanya kembali dengan selamat. Juga, kata Tasri, tidak ada yang kepulangannya harus ditunda lantaran menjalani perawatan karena sakit.
Sedangkan, pengambilan koper jemaah haji akan dilaksanakan sehari setelah tiba di Rejang Lebong. Pengambilannya dilaksanakan di Kantor Kemenag Rejang Lebong dengan syarat membawa foto copy paspor maupun blangko pengambilan koper.