Liputan6.com, Bandung- Sebagai kota metropolitan terbesar di Jawa Barat, Bandung memang tak ada matinya menawarkan berbagai destinasi wisata menarik.
Setiap akhir pekan maupun saat musim liburan tiba, Bandung selalu menjadi tujuan wisata masyarakat dari luar kota, misal warga Jakarta yang sering terlihat dari banyaknya plat B yang datang ke kota kembang, Bandung.
Selain menjadi surga wisata belanja dan kuliner, Bandung merupakan tujuan favorit keluarga maupun para backpacker untuk bersantai dan berjalan-jalan sambil menikmati pemandangan alam dengan hamparan kebun teh nan hijau serta sejuknya udara pegunungan.
Sudut kota Bandung yang bisa menawarkan suasana tersebut adalah Lembang. Maka, tak jarang ada yang bilang 'Lembang is the Perfect Gateaway'. Menikmati keindahan alam Lembang tak lengkap rasanya jika tidak bermalam di salah satu natural resort yang dianggap stylish yakni Vila Air. Â
Bangunan bergaya rumah Jepang dengan lantai dan dinding sebagian besar terbuat dari kayu. Perabot dan hiasan di dalam vila berikut kamar mandinya pun bernuansa Jepang. Pemandangan di sekitar Vila Air yang spektakuler dengan banyak bunga dan pohon serta gemericik suara aliran air semakin membuat pengunjung serasa tinggal di negeri sakura, Jepang.
Tak sekadar memberikan kenyamanan untuk beristirahat, Anda bersama keluarga juga dapat melakukan aktivitas terbuka seperti melakukan kegiatan olahraga, bermain basket, tenis hingga berkuda (Horse Riding). Tak jauh dari Vila Air terdapat air terjun dan kebun strowberi yang memiliki pemandangan indah. Jika lapar datang, Anda dapat memesan makanan atau langsung datang ke Kafe Bunga yang menyajikan berbagai menu makanan yang menggoda selera dan memenuhi hasrat Anda untuk berkuliner.  Â
Lalu, seperti apa sesungguhnya Vila Air Natural Resort Lembang, Bandung ini dan sejauh mana nuansa negeri sakura melekat pada Vila Air ini. Selengkapnya simak video jalan-jalan liputan6.com ke Bandung bersama Christiana Wijaya berikut ini:
Advertisement
(Adv)