Hanya di Manado, Makan Pisang Goreng Pakai Sambal

Untuk menambah kenikmatan cita rasa Manado, di tempat ini makan pisang goreng harus dicocol sambal yang pedas.

oleh Ahmad Apriyono diperbarui 08 Jun 2015, 21:32 WIB
Diterbitkan 08 Jun 2015, 21:32 WIB
Pisang Goreng Manado 1

Liputan6.com, Jakarta Tak ada yang berbeda antara Pisang Goreng Manado dengan pisang goreng pada umumnya, termasuk pada cara pembuatannya. Awalnya pisang jenis kepok dikupas lalu dipotong pipih sehingga menjadi lebar, untuk kemudian dicelupkan ke dalam adonan tepung terigu yang telah dicampurkan air sedikit demi sedikit hingga mencapai kekentalan tertentu, lalu dimasak dengan menggunakan minyak panas.

Meski cara pembuatannya sama, ada satu hal yang spesial dari Pisang Goreng Manado, yaitu cara memakannya. Pisang Goreng Manado biasa dimakan dengan cocolan sambal ikan Roa. “Orang Minahasa dari dulu suka makanan gurih dan pedas, seperti ini, makan pisang goreng jadi nikmat kalau pakai sambal,” tutur Joice, pemilik warung pinggir Pantai Malalayang saat ditemui Tim Liputan6.com, yang ditulis pada Minggu (7/72015).

Benar saja, perpaduan pisang goreng yang manis dan legit dengan sambal ikan Roa yang pedas dan gurih menghasilkan cita rasa khas Manado yang nikmat di mulut. Makan pisang goreng dengan cocolan sambal tentu menjadi pengalaman unik yang hanya ada di Manado.

Pisang Goreng Manado banyak dijumpai di sepanjang Pantai Malalayang. Dijual dengan harga Rp 2000/ buah, kuliner unik yang satu ini kerap menjadi incaran para wisatawan yang datang berkunjung ke Manado. Tak heran, pasalnya banyak orang penasaran, bagaimana rasanya makan pisang goreng dengan cocolan sambal ikan Roa yang pedas. (Ibo/Igw)

 

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya