Cara Makan Pizza Terbaru dengan Segelas Susu. Penasaran?

Ini cara makan pizza terbaru yang terbilang unik. Simak selengkapnya di sini.

oleh Liputan6 diperbarui 14 Mar 2017, 21:30 WIB
Diterbitkan 14 Mar 2017, 21:30 WIB
Cara Makan Pizza Terbaru dengan Segelas Susu. Penasaran?
Ini cara makan pizza terbaru yang terbilang unik. Simak selengkapnya di sini.... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Mungkin Anda masih ingat dengan fenomena Pineapple Pizza yang menjadi perdebatan pada Januari lalu? Baru-baru ini ada kabar seru lainnya dari dunia maya, yaitu cara makan pizza terbaru.

Dilansir dari Seventeen, Selasa (14/03/2017), sebuah akun di media sosial mengunggah dan memperkenalkan cara makan pizza dengan gaya baru yang unik. Seseorang mencelupkan potongan pizza ke dalam segelas susu vanila, dan kemudian menyantapnya.

Kira-kira seperti apa rasa pizza yang disantap dengan susu? (Foto: Seventeen)

Semua ini dimulai dengan foto sederhana yang diunggah pada akun Twitter. Si pemilik akun ini tidak lupa menambahkan caption bahwa potongan pizza dan segalas susu adalah perpaduan yang sangat lezat. Namun banyak orang memperdebatkan cara memakan pizza seperti ini sangatlah tidak lazim. Banyak yang berpendapat bahwa susu hanya cocok dengan biskuit sementara pizza dengan soda. Kira-kira seperti apa rasanya? Beranikah Anda mencobanya?

*(Latifah Gusri)

 

 

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya