Liputan6.com, Jakarta Salah satu kota terbesar di Jepang yaitu Osaka, menjadi destinasi wisata populer selain Tokyo. Osaka merupakan kota metropolitan dengan gedung-gedung modern, serta surga kuliner unik dan seru. Meskipun tidak banyak ruang terbuka hijau, namun Osaka mempunyai tempat-tempat wisata yang ramah bagi anak-anak.
Osaka sepertinya berniat untuk memanjakan anak-anak dengan memberikan sensasi petualangan tak terlupakan. Jika Anda mempunyai agenda traveling ke Osaka bersama buah hati Anda, pastikan Anda mengunjungi 5 destinasi ramah anak yang disusun oleh tim Liputan6.com, Kamis (4/5/2017), berikut ini.
Baca Juga
Universal Studios
Liburan ke Osaka tak akan sempurna jika belum menginjakkan kaki di Universal Studios. Wahana hiburan ini memiliki daya tarik tersendiri khususnya bagi penggemar serial Harry Potter karena terdapat Wizarding World, sebuah taman bertema Harry Potter dan dunia sihir Hogwarts.
Advertisement
Namun Anda harus bersabar karena biasanya Anda harus antre cukup panjang, hingga 20 menit. Solusinya Anda bisa membeli tiket express, yang terpisah dari tiket masuk. Namun tentu saja harganya lebih mahal. Disarankan untuk mengunjungi Universal Studios saat hari-hari kerja karena pengunjung tidak terlalu ramai dibandingkan akhir pekan.
Osaka Aquarium
Tempat wisata menarik lainnya di Osaka adalah Osaka Aquarium atau di Jepang disebut Kaiyukan. Terletak di dekat Osaka Bay, Osaka Aquarium merupakan akuarium umum terbesar di dunia yang menyajikan pemandangan kehidupan laut yang indah. Akuarium tersebut dihuni oleh banyak hewan penghuni lautan seperti spesies kuda laut, lumba-lumba, pinguin dan hiu.
Wisata kuliner di Dotonbori
Kuliner unik di Osaka menggoda banyak penikmat di seluruh dunia. Jika Anda ingin menikmati sensasi kelezatan makanan khas Jepang kunjungi Dotonbori. Tempat ini merupakan pusat hiburan dan perbelanjaan di Osaka dengan beragam restoran. Uniknya restoran-restoran di Dotonbori memajang replika menu andalan mereka di depan restoran. Anda bisa melihat kepiting raksasa tergantung di depan pintu restoran sea food atau replika sapi di depan restoran daging wagyu.
Anak-anak sangat menyukai sesuatu yang fantastis, pemandangan replika-replika raksasa tersebut pasti menarik mereka.
Advertisement
Tempozan Ferris Wheel
Bianglala ini terdapat tepat di sebelah Osaka Aquarium dan memiliki ketinggian sampai 300 kaki. Waktu yang tepat untuk ke sana adalah pada malam hari sehingga Anda dan buah hati bisa menyaksikan cahaya warna-warni yang menghiasi bianglala. Ternyata cahaya yang ditunjukkan oleh bianglala tersebut ada artinya dan berhubungan dengan cuaca. Cahaya jingga berarti hari cerah, hijau berarti berawan, sementara biru menandakan hujan.
Kids Plaza
Kidz Plaza merupakan museum dalam ruangan yang pasti sangat menarik bagi anak-anak dari balita sampai remaja. Museum ini memang didedikasikan sebagai tempat bermain sekaligus belajar. Terdapat taman bermain in-door yang menyediakan berbagai macam wahana permainan. Kidz Plaza juga menyelenggarakan pameran dan workshop yang cocok bagi anak-anak dan keluarga. Pameran yang diselenggarakan di sana berhubungan dengan alam, profesi, juga teknologi Jepang.
Ana Fauziyah