Makan Sehat tapi Nikmat dengan Rangkaian Menu Baru dari SaladStop

Selain membuka gerai baru di Grand Indonesia, SaladStop! juga meluncurkan beberapa menu baru yang diracik khusus di Singapura.

oleh Mestika Safrini Nasution diperbarui 04 Agu 2017, 19:11 WIB
Diterbitkan 04 Agu 2017, 19:11 WIB
Makan Sehat tapi Nikmat dengan Rangkaian Menu Baru dari SaladStop
Selain membuka gerai baru di Grand Indonesia, SaladStop! juga meluncurkan beberapa menu baru yang diracik khusus di Singapura. ... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta Restoran SaladStop! yang dikenal sebagai salah satu destinasi kuliner sehat ini, baru saja membuka gerai ketiganya di Grand Indonesia, Jakarta. Tepatnya pada tanggal 26 Juli 2017 lalu, penyuka gaya hidup sehat bisa memanjakan lidah dengan rangkaian sayuran serta buah-buahan yang bersih dan segar.

Selain membuka gerai baru di Grand Indonesia, SaladStop! juga meluncurkan beberapa menu baru yang diracik khusus di Singapura. Pastinya, menu sehat ini punya signature taste yang akan diterima oleh para pelanggannya.

Menu pertama, One In a Melon Salad. Terdiri dari berbagai sayuran segar, mulai dari baby spinach, semangka, black olives, mentimun, bawang merah dan chia seeds. Yang membuat rasa salad ini unik adalah saus Lemon Mustard Vinaigrette dengan rasanya yang manis dan gurih. Keju fetta juga memperkaya rasa salad ini. Jika masih merasa belum kenyang, pelanggan bisa menambah potongan salmon panggang di atasnya.

Selanjutnya, Summer Fling Salad. Sausnya lebih pekat dibanding dengan One In a Melon Salad yaitu saus dressing Sesame Lime. Rasa sausnya cukup unik. Mengingatkan Anda dengan saus gado-gado yang kaya kacang-kacangan. Bahan-bahannya sendiri pun lebih variatif. Seperti selada Romaine, kale, ayam confit, quinoa, tahu panggang, wortel, buah anggur, jagung manis, dan jeruk pomelo.

Selain membuka gerai baru di Grand Indonesia, SaladStop! juga meluncurkan beberapa menu baru yang diracik khusus di Singapura.

Bagi Anda yang suka dengan cita rasa menu masakan Jepang, bisa mencoba Ohayo! Summer Warm Ouinoa Bowl. Dressing berupa saus wafu ginger Jepang semakin membuat salad ini terasa segar dan gurih. Yang membuat semakin ketagihan adalah potongan tuna yang raw tapi tetap menambah cita rasa salad.

Setelah kenyang dengan sajian salad terbaru dari SaladStop!, tentu saja tak lengkap jika tak menikmati minuman yang ditawarkan. Anda bisa mencoba minuman smoothie yang sangat menyegarkan. Hello Yellow Smoothie, campuran buah mangga dan nanas rasanya segar dan tidak terlalu asam karena diimbangi dengan campuran mentimun dan air kelapa.

Saksikan Video Menarik di Bawah Ini:

 

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya