Saat Bayi Tumbuh Gigi, Apa yang Harus Ibu Lakukan?

Jika anak bayi tumbuh gigi, jangan khawatir dulu, karena ada cara untuk meminimalisasi efeknya di sini.

oleh Lakupon diperbarui 11 Des 2017, 10:30 WIB
Diterbitkan 11 Des 2017, 10:30 WIB
Bayi Tumbuh Gigi
Bayi Tumbuh Gigi

Liputan6.com, Jakarta Jika bayi tumbuh gigi, maka akan ada banyak tanda-tanda yang tampak seperti demam dan rewel. Jika Anda mengalami momen ini untuk pertama kali, maka jangan resah, karena ada solusinya. Selain demam, saat bayi tumbuh gigi juga membuat si kecil senang memasukkan dan mengigit benda yang ia pegang, air lirunya juga lebih banyak dari biasanya. Untuk mengurangi efek dari tumbuh gigi pada bayi, berikut cara mengatasinya.

1. Beri mainan teething

Teething atau teether adalah mainan yang bisa dimasukkan ke mulut dan digenggam oleh si kecil. Teether bisa didinginkan lebih dahulu di kulkas untuk meredakan rasa gatal pada gigi yang baru tumbuh. Namun, jangan simpan teether di freezer karena bahaya untuk gusi si kecil. Belilah teether yang berlabel aman dan selalu bersihkan dengan kain flanel. Jangan lupa untuk cuci teether setiap hari.

2. Camilan sehat

Bayi tumbuh gigi akan membuat si kecil suka memasukkan benda ke mulutnya. Nah, siasat Anda adalah dengan memberikan cemilan sehat. Anda bisa berikan sepotong baby carrot (wortel) atau apel jika si kecil sudah 6 bulan. Namun, hindari cemilan dengan gula yang tinggi seperti cokelat karena akan merusak gigi.

3. Minuman dingin

Untuk meredakan nyeri si bayi tumbuh gigi, Anda bisa beri ia minuman dingin jika usianya sudah 6 bulan ke atas. Namun bukan minuman dingin manis yang bergula, cukup air putih saja.

 

Bayi tumbuh gigi

4. Usap gusi bayi

Gusi juga biasanya akan terasa gatal, maka ibu bisa bantu dengan mengusapnya. Tekanan ringan pada gusi mampu membuat si kecil lebih nyaman.

5. Konsultasikan ke dokter

Jika nyeri pada gigi si kecil tak kunjung reda, maka bisa konsultasikan ke dokter. Biasanya dokter akan memberikan parasetamol atau ibuprofen dalam jumlah kecil. Hindari menggunakan obat-obatan tanpa seizin dokter.

6. Berikan handuk dingin

Bayi tumbuh gigi sangat suka mengigit sesuatu, maka berikan handuk atau kain yang lentur untuk digigit. Sebelumnya, dinginkan terlebih dahulu handuk tersebut lalu bisa digunakan. Namun, pastikan bulu pada handuknya kuat dan pendek agar aman saat di gigit bayi.

Bagi Anda yang ingin memeriksakan kondisi gigi anak ke dokter, bisa cek berbagai klinik gigi terbaik di Jakarta hanya di Lakupon.com, klik di sini.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya