Momen Putri Anies Baswedan Berbincang dengan Pembatik Tuli di Solo

Putri Anies Baswedan, Mutiara Baswedan, masih terus ambil bagian dalam kampanye politik ayahnya dengan menjumpai banyak pihak, termasuk teman tuli di Solo.

oleh Asnida Riani diperbarui 31 Jan 2024, 04:00 WIB
Diterbitkan 31 Jan 2024, 04:00 WIB
Mutiara Baswedan
Putri Anies Baswedan, Mutiara Baswedan, berbincang dengan pembatik teman tuli di Solo, Jawa Tengah. (dok. tangkapan layar X @Mdy_Asmara1701/https://twitter.com/Mdy_Asmara1701/status/1751048641639502182)

Liputan6.com, Jakarta - Putri Anies Baswedan, Mutiara Baswedan, masih terus ambil bagian dalam kampanye politik ayahnya dengan menjumpai banyak pihak. Salah satunya, perempuan berusia 26 tahun ini kedapatan bertemu dengan seorang pembatik yang merupakan seorang teman Tuli di Solo, Jawa Tengah.

Momen itu dibagikan pemilik akun X, dulunya Twitter, @Mdy_Asmar, 27 Januari 2024, dengan keterangan, "Momen Mutiara Baswedan berbincang dengan pembatik tuna rungu di Solo." Di rekaman berdurasi semenit itu, perempuan yang akrab disapa Tia ini tampak menyimak penjelasan si perajin batik, yang juga memaparkan menggunakan gerakan tangan.

Tidak sampai di situ, karena ia juga mendemonstrasikan penggunaan canting di atas kain batik yang tampaknya masih dikerjakan. Di kolom komentar, tidak sedikit orang yang memuji gestur Mutiara, menilainya "semangat menyimak penjelasan."

"Sambil senyum terus. Hawanya udah kayak Miss Universe lagi kunjungan," kata salah satu pengguna X. Ada juga yang mengingatkan untuk tidak pakai kata tunarungu. "Instead of tunarungu, please use Tuli. Aku dukung anies, ini penting untuk awareness agar indonesia makin inklusif," komentar seorang warganet.

Yang lain pun menimpali, menulis, "Yes benar teman Tuli lebih senang disebut Tuli. Kalau disebut tunarungu, tuna kan artinya ada yang rusak padahal mereka ga rusak hanya beda cara mereka berkomunikasi."

Mutiara sendiri tidak hanya berbagi konten serius. Sebelumnya, ia berkomunikasi dengan publik melalui cara terbilang sederhana, bahkan receh. Ini terjadi saat Mutiara berbagi foto ibunya, Fery Farhati Ganis, berpose bersama filter wajah Anies Baswedan.

Goda Ibu dan Ayahnya

Fery Farhati Ganis
Istri Anies Baswedan, Fery Farhati Ganis, foto pakai filter wajah suaminya. (dok. TikTok @mutiarabaswedan/https://www.tiktok.com/@mutiarabaswedan/video/7324173178018761989)

Di akun TikTok-nya, Mutiara Baswedan, menulis, "Cie cie," sebagai keterangan unggahan. Di filter online photobooth tersebut, Anies Baswedan kedapatan mengenakan kaus putih di bawah kemeja denim yang tidak dikancing.

Menyerasikan penampilan dengan sang suami, Fery terlihat memakai tunik berwarna biru senada, dilengkapi hijab segi empat abu muda yang serasi dengan kain tenun yang disampirkan di bahu kanannya. Posenya pun beragam, mulai dari membentuk simbol hati memakai tangan, seolah memegang bahu sang suami, sampai seakan ingin mengecup pipinya.

Sederet gaya kiyowo ibu berusia 52 tahun ini pun didukung lagu Making a Lover oleh SS501. Saat ditelisik lebih lanjut, filter berjudul "photobooth park aniseu" ini merupakan buatan akun TikTok @raisa61699.

Video tersebut pun mengundang beragam komentar. "Ibu padahal bisa foto langsung sama park ahn nice (Pak Anies)😭," kata salah satu pengguna TikTok, sementara yang lain menulis, "Bu... Pak Anis kan udah sama ibu."

Ada juga pengguna TikTok yang menulis, "Ibuuu.. Photobooth ini buat kita-kita. Ibu mah foto langsung ama orgnya ajaa.. 😆😁." "Itu filter buat yang gak bisa ketemu langsung sama pak anis buuu 😭," sahut yang lain menyepakati.

Malah Dijodoh-jodohkan

Anak Anies Baswedan dan Muhaimin
Anak Anies Baswedan, Mikail, dan putri Muhaimin, Rahma, mendadak dijodoh-jodohkan warganet. (dok. tangkapan layar video TikTok @konconeimin/https://www.tiktok.com/@konconeimin/video/7324322113236602118)

Di sisi lain, ada "kapal" baru yang didoakan berlayar warganet. Pengguna media sosial mendadak menjodoh-jodohkan anak kedua Anies Baswedan, Mikail Baswedan, dengan putri kedua Muhaimin Iskandar, Rahma Arifa. Video memperlihatkan salah satu momen mereka mengikuti "Ekspedisi Perubahan" beredar di jagat maya.

Salah satu rekamannya dibagikan akun TikTok @konconeimin, 15 Januari 2024, dengan keterangan, "Cocok ga guys? hehe 😄." Karena "dikompori," pengguna platform sosial itu jadi menggoda muda-mudi tersebut.

"Aku naik kapal ini aja," sebut seorang pengguna, sementara yang lain menulis, "Sebelah ada Alam (anak Ganjar Pranowo)-Eca, ini Rara (sapaan Rahma)-Mikail. Semuanya lucu si 😭😭😭." "Salfok bajunya Rara, (bertuliskan), 'Lo aman, gue Imin 😁😁,'" timpal yang lain.

"Tugas relawan bertambah setelah suksesi Anis-Muhaimin ganti suksesi Mikail-Rara," canda seorang warganet. "Yok pak anies sama cak imin bisa yok jadi presiden dan wakil sekalian besanan," sebut yang lain. "Lucuu, mana sama-sama seumuran kan ya. Mau naik 'kapalnya' kalo ada."

Keduanya terlibat "Ekspedisi Perubahan" dengan mengadakan dialog bersama anak-anak muda di delapan kota di Jawa.

Dialog dengan Anak Muda

Anak Anies Baswedan dan Muhaimin
Anak Anies Baswedan, Mikail, dan putri Muhaimin, Rahma, mendadak dijodoh-jodohkan warganet. (dok. tangkapan layar video Instagram @ubahbareng/https://www.instagram.com/p/C129XkXSdm4/?hl=en)

Berlanjut, menurut Antara, dikutip 17 Januari 2024, Mikail dan Rara dijadwalkan berdialog dengan anak muda di Kota Pematang Siantar dan Simalungun, Sumatra Utara, akhir bulan ini.

"Mikail dan Rara akan bertemu ribuan pemuda dan milenial di Siantar, mendiskusikan soal pendidikan. Saat ini dalam hal pendidikan, Sumut berada di rangking 27 se-Indonesia," ujar Ketua Tim Jurkam Tim Pemenangan Daerah (TPD) pasangan Anies-Cak Imin (AMIN) Sumut, Syaiful Syafri.

Menurut Syaiful, Mikail dan Rara akan mengajak pemuda Pematang Siantar dan Simalungun menyiapkan strategi untuk langsung bekerja setelah kuliah. Keduanya datang ke Kota Siantar dan Simalungun, lanjut Syaiful, akan didampingi Tim Ubah Bareng, yang dipimpin Capt Ubah Bareng Sumut, Wisnu Nugraha (Anung), beserta juru bicara Abror, dan Rizal Ilham, sebagai pemandu acara pertemuan pemuda dan milenial.

Ubah Bareng merupakan komunitas kepemudaan relawan pasangan calon presiden (capres) Anies Baswedan dan calon wakil presiden (cawapres) Muhaimin Iskandar. Anak-anak muda Ubah Bareng menginisiasi beberapa program pasangan AMIN, termasuk Desak Anies, Slepet Imin, dan Locker Room Timnas.

Infografis Isu Ganjar-Mahfud Koalisi dengan Anies-Muhaimin. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Infografis Isu Ganjar-Mahfud Koalisi dengan Anies-Muhaimin. (Liputan6.com/Gotri/Abdillah)
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya