Liputan6.com, Jakarta - Sejumlah orang penting negeri ini tercatat sudah membesuk mantan Presiden BJ Habibie. Mulai dari Presiden Jokowi, Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK), dan jejeran menteri Kebinet Kerja Jokowi-JK. Tak Ketinggalan pula mantan Presiden SBY.
Kedatangan mereka memberikan kesan tersendiri di hati Habibie. Baginya, tokoh-tokoh yang datang menjenguknya adalah generasi baru.
"Beliau cerita, Bapak Presiden -- Pak Jokowi sudah menjenguk, lalu Wakil Presiden Pak JK sudah, Pak SBY sudah, beliau sangat senang. Dia katakan, yang datang ini generasi baru semua," kata Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN-RB) Yuddy Chrisnandi usai menjenguk Habibie di RSPAD Gatot Subroto, Jakarta, Minggu (2/11/2014).
Karena itu, kata Yuddy, Habibie ingin dipanggil dengan 'Pak De' oleh para generasi penerusnya itu.
"Beliau sangat senang. Dia bilang, panggil saya Pak De Habibie," ungkap Yuddy.
Politikus Partai Hanura itu mengatakan, kondisi Habibie saat ini telah membaik. Seluruh selang infus Habibie juga sudah dicabut.
"Beliau jauh lebih baik dari sebelumnya. Sudah bisa ngobrol dan hari ini beliau (Habibie) sudah dilepas ya infusnya segala macem. Mudah-mudahan dalam waktu dekat beliau sudah bisa pulang," tandas Yuddy. (Mut)
Dijenguk Jokowi-JK dan SBY, Habibie Ingin Dipanggil 'Pak De'
Sejumlah orang penting negeri ini tercatat sudah membesuk mantan Presiden BJ Habibie.
diperbarui 02 Nov 2014, 16:19 WIBDiterbitkan 02 Nov 2014, 16:19 WIB
Presiden Jokowi saat menjenguk BJ Habibie yang tengah terbaring sakit di RSPAD Gatot Soebroto, Jakarta, (28/10/2014). (rumgapres/Agus Suparto)
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Saat Abah Anom Lolos Pembunuhan PKI dengan Cara Menakjubkan, Karomah Wali
30 Ribu Saksi Siap Kawal Suara Ridwan Kamil-Suswono di Seluruh TPS Jakarta
Menkeu Sri Mulyani Pamer Gaya Bersongket di Tengah Polemik PPN 12 Persen
Polisi Tembak Mati Tersangka Curas Bersenjata Api Laras Panjang di Garut
Bukan Hanya Otak, Ginjal hingga Syaraf Manusia Mampu Menyimpan Memori dan Mengingat
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Rabu 20 November 2024
Sahbirin Noor Mangkir dari Panggilan KPK Usai Menang Praperadilan, Menghilang Lagi?
Obat dan Bahan Medis di RSTN Boalemo Dibeli Tak Sesuai Batas Kedaluwarsa
Kisah Gus Dur dari Cilacap ke Jakarta Hanya 1 Jam Naik Mobil, Karomah Wali
Gelar Doa Lintas Agama di Jatim, Kapolri: Ikhtiar Pilkada Serentak Berjalan Aman
Ditintelkam Polda Lampung Ungkap Penyelundupan Ganja 53 Kilogram
5 Teori Sains yang Pernah Menggemparkan Dunia