Tiba di Palembang, Jokowi Kunjungi Peternakan Rakyat Banyuasin

Pesawat khusus kepresidenan yang mengangkut Jokowi telah terparkir di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang.

oleh Nadya Isnaeni diperbarui 06 Des 2014, 13:53 WIB
Diterbitkan 06 Des 2014, 13:53 WIB
6 Tokoh yang Berzodiak Gemini
Joko widodo (Jokowi) Presiden ke 7 RI yang terkenal dengan blusukannya ini lahir di Surakarta, Jawa Tengah, 21 Juni 1961 (Liputan6.com)

Liputan6.com, Jakarta - Dari Gorontalo di Tanah Sulawesi, Presiden Jokowi mendarat di Kota Palembang, Sumatera Selatan. Pesawat khusus kepresidenan telah terparkir di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang.

"Presiden didampingi Ibu Negara tiba di Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang #kunkerpres," tulis Ibu Negara Iriana Widodo dalam akun Twitter-nya, Sabtu (6/12/2014).

Setibanya di Palembang, ayah 3 anak itu langsung beringsut ke suatu desa yang berada 25 kilometer jauhnya dari Ibukota Sumsel tersebut. Sejumlah agenda kunjungan kerja telah menunggu ayah 3 anak itu.

"Presiden & rombongan akan menuju Desa Suka Mulia Kecamatan Betung, Banyuasin, 25 km dari Palembang untuk mengunjungi peternakan rakyat #kunkerpres," kata Iriana.

Sebelum ke Palembang, Jokowi bersama rombongan mengunjungi Gorontalo pada Jumat 5 Desember 2014. Kedatangan Jokowi kala itu disambut antusias masyarakat setempat.

Ribuan warga tumpah ruah di halaman Bandara Djalaluddin Gorontalo. Mereka berebut ingin melihat sosok Jokowi dari dekat. (Ein)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya