Liputan6.com, Jakarta - Polda Metro Jaya berhasil menangkap 336 orang yang diduga terlibat dalam berbagai peristiwa yang mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Penangkapan tersebut berlangsung dalam sebuah operasi besar-besaran di seluruh wilayah Jakarta, Sabtu 10 Januari 2015 malam.
Operasi dipimpin langsung Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Unggung Cahyono. Operasi berlangsung dengan menyisir beberapa lokasi yang dicurigai kerap terjadi gangguan kamtibmas. Ratusan orang akhirnya ditangkap. Mereka antara lain terlibat narkoba, judi, membawa senjata tajam, dan mabuk-mabukan.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Martinus Sitompul mengungkapkan, dari jumlah yang ditangkap, 73 orang di wilayah Jakarta Selatan, 150 orang di Jakarta Utara, 68 orang di Jakarta Pusat, dan 45 orang di Jakarta Timur.
"73 orang diamankan di wilayah Jakarta Selatan dengan area patroli di antaranya di kawasan Pasar Minggu, Taman Ayodya Barito, Terminal Blok M, dan kawasan Lebak Bulus," kata Martinus, Minggu (11/1/2015).
Adapun 68 orang yang diamankan di wilayah Jakarta Pusat, rinciannya karena 1 orang terlibat narkoba, 2 orang membawa senjata tajam, 4 orang graviti atau mencoret-coret dinding rumah warga, 20 juru parkir, 11 pengamen, 31 gelandangan, 3 orang yang ditahan atau disidik, dan dibina 65 orang.
Sedangkan dari Jakarta Timur, 45 orang diamankan dari Terminal Bus Kampung Rambutan dan sekitarnya 11 orang, dari Terminal Bus Pulogadung-Jalan Paus Rawamangun-Fly Over Klender 13 orang, Stasiun KA Jatinegara-Depan LP Cipinang-Pondok Kopi-Fly Over Klender 12 orang, serta Terminal Kampung Melayu-PGC Cililitan-UKI 9 orang.
"Jakarta Utara diamankan 150 orang dengan rincian preman 81 orang, 'Pak Ogah' 41 orang, judi 15 orang, senjata tajam 3 orang, jambret 3 orang, dan narkoba 6 orang," tambah Martinus.(Sun)
Gelar Operasi Besar-besaran, Polda Metro Jaya Amankan 336 Orang
Polda Metro Jaya menangkap 336 orang itu karena diduga terlibat dalam berbagai peristiwa yang mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.
diperbarui 11 Jan 2015, 11:33 WIBDiterbitkan 11 Jan 2015, 11:33 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Wamendagri Ribka Haluk Ingatkan Bahaya Stunting dan Gizi Buruk, Bisa Turunkan IQ Anak
Pemkot Tarakan Serukan Penguatan Koordinasi dalam Pengawasan dan Pemantauan Orang Asing
Cara Pengolahan Pangan: Teknik dan Metode Lengkap
Prabowo Punya 48 Kementerian, Gedung dan Rumah Menteri di IKN Ditambah?
Ketum Projo Benarkan Jokowi Bakal Turun Gunung ke Jakarta untuk Kampanyekan Ridwan Kamil
Arti Mimpi Ular Hitam Kecil: Tafsir, Makna dan Penjelasan Lengkap
Cara Menata Foto di Dinding: Panduan Lengkap Menciptakan Galeri Pribadi yang Menakjubkan
VIDEO: Jembatan Putus, Warga Lebak Terpaksa Terjang Arus Sungai Deras
Blusukan ke Pejatan Timur, Ridwan Kamil Dikalungi Syal Persija
Pernah Mimpi Beli Baju Baru? Ini 15 Makna Tersembunyi yang Mungkin Mengejutkan Anda
Kunjungi Jayawijaya, Wamendagri Ribka Haluk Sosialisasikan Program Makan Bergizi Gratis
Cara Membasmi Kaki Seribu: Panduan Lengkap Mengatasi Hama Rumah