Liputan6.com, Jakarta - ‎Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Abraham Samad diminta jujur dan menarik kembali pernyataan sebelumnya, yang membantah foto mesra mirip dirinya bersama seorang wanita mirip pengusaha asal Kalimantan, Feriyani Lim.
"Saya menyayangkan Abraham Samad, yang memimpin lembaga KPK yang hebat, melakukan kebohongan publik dengan lantang. Saya ingin menyelamatkan dia agar tidak terus membuat kebohongan baru. Saya minta dia untuk jujur," kata Zainal Tahir, seorang yang mengaku teman dekat Abraham Samad saat di Makassar dalam jumpa pers di Pulau Dua, Jakarta, Rabu (4/2/2015).
Zainal juga menuturkan apa yang disampaikan hari ini tidak ada kaitan dengan kriminalisasi dengan KPK. Ia hanya ingin KPK dipimpin oleh orang yang tidak berbohong. "Saya paham perjuangan #saveKPK dan dukung pemberantasan korupsi adalah di atas segalanya."
"Tapi KPK harus dinahkodai orang yang jujur, sebab jujur itu hebat. Mungkin saatnya KPK introspeksi, bagaimana mungkin kebenaran dinyatakan sebagai ketidakbenaran. Saya melihat ada persoalan besar mengubah kebenaran jadi ketidakbenaran," sambung Zainal.
‎
Akun Email Diretas?
Menurut zainal, foto tersebut sudah diminta oleh Samad untuk dihapus, tapi tak dilakukan Zainal‎. Ia memfoto dengan Nokia Communicator E90, pada Februari 2007, di Hotel Clarion, Makassar.
Ia menegaskan bahwa hanya dirinya yang memiliki foto tersebut, tapi tak tahu kenapa bisa tersebar luas. "Memang ada saya simpan di email yahoo saya, mungkin saja diretas, saya tidak tahu," tutur dia.
Zainal mengaku, foto mirip Samad bersama perempuan mirip Feriyani Lim diambil dirinya. "Foto itu asli dan bukan rekayasa. Saya adalah orang yang mengambil 2 gambar dan sudah dibantah oleh AS," ungkap Zainal.
Ketua KPK Abraham Samad sebelumnya membantah kebenaran foto mesum mirip dirinya bersama seorang perempuan mirip pengusaha Feriyani Lim yang kini beredar di publik. Bantahan itu mengacu kepada hasil analisis tim forensik internal KPK.
"Tim forensik telah mengidentifikasi ini hasil rekayasa, tim kami bisa dipertanggungjawabkan," kata Abraham Samad saat menggelar jumpa pers di Gedung KPK, Jakarta, Senin 2 Februari 2015. (Rmn/Yus)
Eks Caleg Nasdem Minta Abraham Samad Jujur soal Foto Mesra
Zainal Tahir mengatakan, apa yang disampaikan dirinya terkait foto mirip Ketua KPK Abraham Samad tak ada kaitan dengan kriminalisasi KPK.
Diperbarui 04 Feb 2015, 16:09 WIBDiterbitkan 04 Feb 2015, 16:09 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 MegapolitanAlasan Pramono Pecat Direktur IT Bank DKI
6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Rahasia Bikin Bakwan Goreng Kriuk dan Rasanya Nendang, Perhatikan Bahan Ini
Viral Mobil Dinas Diduga Digunakan untuk Transaksi PSK, Kemhan Sebut Ada Indikasi Pengkloningan Pelat Kendaraan
Gempa Magnitudo 5,9 Guncang Kabupaten Asmat Papua Selatan
Indonesia Kena Tarif Trump 32 Persen, Begini Tanggapan Salah Satu Orang Terkaya Indonesia
Pertumbuhan Penduduk Usia Muda yang Cepat Merupakan Faktor Penyebab Berbagai Masalah Sosial
Pemutihan Pajak Kendaraan, Kantor Samsat Banten Diserbu Warga
Colorpak Indonesia Bakal Buyback Saham, Siapkan Dana Rp 5 Miliar
Menlu Sugiono: Indonesia Siap Tampung Korban Perang Gaza untuk Jalani Pengobatan Sementara
Kecam Dokter PPDS Perkosa Anak Pasien, Martin DPR: Tindakan Keji, Rumah Sakit Harusnya Jadi Tempat Aman
HONOR Hadirkan Fitur AI Tanpa Batas hingga Koneksi Seamless, Bikin Hidup Makin Cerdas!
Soal Larangan Rokok Dijual 200 Meter dari Sekolah, Produsen Bilang Begini
6 Potret Nella Kharisma dan Dory Harsa di Freeport Papua, Jadi Pengalaman Pertama