Liputan6.com, Jakarta - Rencana pembangunan 7 megaproyek di Kompleks Parlemen masih menuai perdebatan. Presiden Jokowi menolak untuk meresmikan pembangunan 7 proyek di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta tersebut. Jokowi ingin ada usulan yang jelas terlebih dahulu dari DPR sebelum meresmikan proyek ini.
Ketua DPR Setya Novanto mengatakan proses pembangunan 7 megaproyek tersebut tetap akan berjalan, meskipun masih banyak yang harus dikaji.
"Ya semua ‎itu prosesnya masih sangat panjang, jadi yang penting, semuanya untuk kepentingan bagaimana kita tingkatkan kesejahteraan rakyat, tingkatkan kinerja DPR," kata Setya di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Jumat (21/8/2015).
Politisi Partai Golkar itu mengatakan, pihaknya tidak akan memaksa pemerintah memberikan persetujuannya agar 7 megaproyek tersebut bisa segera direalisasikan.
Setya mengatakan, dalam proses pembangunan 7 megaproyek yang anggarannya mencapai Rp 1,6 triliun tersebut, DPR akan tetap mengedepankan kondisi ekonomi yang sedang dihadapi. Jika memang kondisi ekonomi sedang melemah, maka yang harus menjadi prioritas tetap memperkuat ekonomi terlebih dulu.
"Jadi semuanya kita cari jalan keluar terbaik dengan situasi sekarang ini harus kita sama-sama melihat dengan keadaan ekonomi terus kita akan tingkatkan," tandas Setya Novanto.
‎7 proyek yang akan dibangun DPR ialah pembangunan museum dan perpustakaan, alun-alun demokrasi, jalan akses bagi tamu ke Gedung DPR, visitor center, pembangunan ruang pusat kajian legislasi, pembangunan ruang anggota dan tenaga ahli, serta integrasi kawasan tempat tinggal dan tempat kerja anggota DPR. (Mvi/Bob)
Setya Novanto: Proses 7 Megaproyek DPR Masih Panjang
DPR tidak akan memaksa pemerintah memberikan persetujuannya agar 7 megaproyek tersebut bisa segera direalisasikan.
diperbarui 21 Agu 2015, 11:50 WIBDiterbitkan 21 Agu 2015, 11:50 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Maruarar Yakin RIDO Menangi Pilkada Jakarta Satu Putaran
Tips Menghadapi Pubertas: Panduan Lengkap untuk Remaja dan Orang Tua
VIDEO: Warga Keluhkan Jalanan Rusak Di Sleman yang Kerap Sebabkan Kecelakaan
Raih Penghargaan dari Conde Nast, Plataran Komodo Ungkap Alasan Simpel yang Bikin Banyak Wisman Merasa Seperti di Rumah
Marak Hoaks Lowongan Kerja Pendamping Lokal Desa, Begini Penjelasan Kemendes PDT
Menyusuri Keindahan Desa Wisata Pulau Pramuka Kepulauan Seribu
6 Potret Persahabatan Mikha Tambayong dan Yunita Siregar, Berteman Sejak Remaja
Dilirik Manchester United, Sporting CP Pasang Harga Selangit buat Wonderkid Portugal
Indonesia Berkomitmen Dukung UNIFIL, Tidak Akan Tarik Pasukan dari Lebanon
Kebijakan Ganjil Genap Jakarta Tak Berlaku di Akhir Pekan, Sabtu 23 November 2024
Pengacara Razman Arif Nasution Dampingi Istri Jalani Pemeriksaan Terkait Laporannya Terhadap Nikita Mirzani
Kenya Batalkan Proyek Bandara dengan Miliarder Gautam Adani Imbas Kasus Korupsi di AS