Liputan6.com, Jakarta - Komisaris Jenderal Polisi Anang Iskandar menegaskan, Bareskrim Polri di bawah pimpinannya akan terus mengusut kasus dugaan korupsi pengadaan mobile crane di Pelabuhan Indonesia (Pelindo) II. Apalagi, telah ditetapkan seorang tersangka dalam kasus tersebut.
"Harus lanjut, harus diproses. Saya belum masuk jadi Kabareskrim ya. Tapi pengetahuan saya secara ilmu yang sudah masuk itu, sudah disebutkan tersangkanya itu, harus diproses," kata Anang, di Jakarta, Sabtu (5/9/2015).
Anang meminta pernyataannya tersebut tidak dibenturkan dengan peringatan Wakil Presiden Jusuf Kalla atau JK yang menegaskan agar kebijakan tidak dipidanakan. Meski demikian, ia menegaskan kasus itu akan terus diproses.
"Ya jangan di apa namanya, jangan bertentangan (dengan Pak JK). Intinya kasus yang masuk dalam penyidikan harus diproses," imbuh dia.
"Ya pada prinsipnya penegakan hukum tanpa intervensi, ada relnya, namanya aturan dan hukum acara itu yang dilakukan," tambah Anang.
Kapan kasus itu akan dibawa ke meja hijau, Anang tak berani memberikan janji ke publik. Sebab lamanya proses penyidikan sebuah kasus berbeda-beda.
Bareskrim Polri telah menetapkan anak buah Dirut Pelindo II RJ Lino sebagai tersangka. Inisial tersangka itu adalah FN.
Kasus Pelindo II bermula saat polisi mendapat laporan adanya dugaan 10 mobile crane yang tidak berfungsi, sehingga memperlambat proses bongkar-muat barang. Diduga pengadaan mobile crane oleh PT Pelindo II ini tidak sesuai prosedur. (Mvi/Rmn)
Komjen Anang Pastikan Kasus Pelindo II Jalan Terus
"Ya pada prinsipnya penegakan hukum tanpa intervensi, ada relnya," kata Anang.
Diperbarui 05 Sep 2015, 15:07 WIBDiterbitkan 05 Sep 2015, 15:07 WIB
Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Komjen Pol Anang Iskandar saat melakukan wawancara khusus dengan redaksi Liputan6.com di Jakarta, Rabu (1/7/2015). Anang mengungkap beberapa hal yang berkaitan dengan kinerja BNN. (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Milia, Bintil Putih Kecil Membandel di Kulit Wajah, Apa Penyebabnya?
Cara Membaca Hasil Tes Kolesterol dan Memahami Artinya
Hasil Swiss Open 2025: Putri KW Emosional Saat Kalahkan Wakil Chinese Taipei
5 Karakteristik Cowok Gemini, Begini Cara Menghadapinya Agar Hubungan Lancar
Mudikpedia 2025: Kanal Informasi Digital untuk Perjalanan Mudik Aman dan Nyaman
Regenerasi di Anfield: Liverpool Bidik 4 Bintang Bundesliga untuk Perombakan Skuad
Magnet Sosial, Kamu Termasuk 5 Zodiak Paling Ramah dan Supel?
Pengusaha Sebut 5 Faktor Pengaruh Pola Belanja Masyarakat saat Lebaran 2025
Kapolri Turun ke Posko Terpadu, Pastikan Kesiapan Personel Operasi Ketupat 2025
Terdakwa Kasus Skincare Bermerkuri di Makassar Diam-diam Ajukan Status Tahanan Kota
4 Resep Kue Lebaran Tanpa Oven, Bikin Cemilan Idul Fitri Mudah dan Enak
350 Kosakata Jepang Penting untuk Dipelajari